SuaraSulsel.id - Warga Desa Burana dan Desa Pangandaran, Kecamatan Tabulahan, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat mengaku kecewa dengan pemerintah Kabupaten Mamasa.
Pasalnya, jalan yang menghubungkan dua desa tersebut belum diperbaiki. Bahkan petugas sudah berulang kali datang melakukan pengukuran. Sampai saat ini belum juga ada tanda – tanda jalan akan diperbaiki.
Niko warga asal Desa Burana mengatakan, jarak dari Kelurahan Lakahang ke Desa Burana ditempuh 7 kilometer. Jalur ini sudah berulang kali diukur oleh Dinas PU Kabupaten Mamasa.
Tapi sampai sekarang belum juga ada perbaikan. Tidak hanya itu, kata Niko, kondisi ini sudah beberapa kali dimasukkan dalam Musrembang, mulai tingkat desa, kecamatan, kabupaten dan sampai provinsi. Namun hasilnya nol besar.
Baca Juga: PMM UMM Kel 07 Gelombang 11 Membantu Pelestarian Kebudayaan Masyarakat Desa
“Bosan mi kami lihat jalan itu selalu diukur dan saya tidak tahu diukur untuk apa. Kalau diukur untuk perbaikan ya kenapa sampai saat ini belum diperbaiki. Dan keluhan ini sudah masuk di Musrembang tapi nyatanya tidak ada juga hasil,“ keluh Niko kepada pojokcelebes.com -- jaringan Suara.com
Kepala Desa Pangandaran, Heriyanto, mengaku jalan masuk desanya sampai saat ini belum ada sentuhan Pemerintah Kabupaten Mamasa maupun dari Provinsi Sulbar.
Namun beruntung, kala itu jalan itu ada rintisan dari salah satu perusahaan sehingga bisa digunakan warga setempat.
“Jalan tersebut yang merintis perusahaan oleh Hutan Tanaman Industri (HTI) waktu berada di Desa Pangandaran. Tetapi kalau perbaikan pemerintah sampai saat ini belum ada sama sekali,“ ungkapnya.
Menurut dia, Jalan yang dibuat perusahaan HTI, lebarnya empat meter saja dengan kondisi medan yang berat.
Dan kondisi jalan sekarang ini seakan – akan bentukan dari alam karena sudah menyempit, dan sudah menjadi jalan setapak karena sisi jalan tertimbun longsoran di setiap musim hujan dan kondisi ini sudah berlangsung lama.
Baca Juga: Razia Lapas Mamasa, Ini Benda Terlarang yang Ditemukan Petugas
“Dulunya jalan itu Pak lebarnya Empat meter, tapi sekarang sudah berubah jalan setapak. Karena sisi jalan sudah tertimbun longsoran. Dan begini mi modelnya Pak karena tidak ada perbaikan dari pemerintah,“ keluhnya.
Berita Terkait
-
Desa Wisata Bromonilan, Menikmati Sejuknya Udara khas Pedesaan di Jogja
-
10 Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa, Jumbo Urutan Berapa?
-
Desa Wisata Pulesari, Tawarkan Suasana Asri dengan Banyak Kegiatan Menarik
-
Sisa Pagar Laut di Tangerang Kembali Dibongkar KKP
-
Ada Wacana Pemerintah Mau Alihkan Dana Desa untuk Bentuk KopDes Merah Putih
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar