SuaraSulsel.id - Keluarga almarhum tetap yakin, jenazah TGH Lalu Albayani Akbar menghilang saat dimasukkan ke dalam liang lahat.
Hal ini diungkapkan Surya Panca Putra, anak angkat almarhum yang ditugaskan sebagai Juru Bicara keluarga almarhum TGH Lalu Albayani Akbar.
Surya mengaku sampai saat ini keluarga almarhum tidak pernah membantah video viral yang menyebut jenazah almarhum hilang.
"Keluarga tidak bantah. Kami yakin jenazah menghilang. Bahkan sejak jenazah dimasukkan ke dalam peti," ungkap Surya kepada Suara.com, Minggu 15 Agustus 2021.
Baca Juga: Viral! Mau DImakamkan, Jasad Ulama Menghilang
Surya mengaku sejumlah petugas dari kepolisian memang sudah berkunjung menemui keluarga almarhum. Untuk mengklarifikasi video viral tersebut. Namun keluarga dan murid almarhum tetap yakin jenazah menghilang.
"Mau diterima atau tidak diterima silahkan. Tidak merugikan siapa-siapa. Buat saja berita yang bijaksana," kata Surya Panca Putra.
Sebelumnya viral video almarhum TGH Lalu Bayan Akbar, ulama Tarekat Naqsabandiyah saat dimakamkan di Desa Padamara, Sukamulia, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat. Perekam video histeris menyebut jenazah hilang dan mengucapkan kalimat syukur.
Surya menyebut, perekam video tersebut adalah salah satu anak perempuan almarhum. Tidak ada maksud untuk memviralkan video tersebut.
"Yang memasukkan ke dalam liang lahat adalah murid almarhum," ungkap Surya.
Baca Juga: Jenazah Alim Ulama Menghilang di dalam Liang Lahat Saat Dimakamkan, Ini Cerita Keluarga
Analisis TGH Muammar Arafat Pimpinan Pondok Pesantren Darul Falah Mataram
Berita Terkait
-
Pura Batu Bolong, Wisata Religi di Tepian Pantai Senggigi Lombok
-
Patrick Kluivert Kirim Utusan Temui Pemain Keturunan Lombok di Italia Buat Lawan China
-
Gili Trawangan, Wisata Incaran Turis Lokal Maupun Mancanegara di Lombok
-
Sejarah Baru! Sirkuit Mandalika Siap Gelar Balap Mobil Sport Internasional GT World Challenge Asia 2025
-
Pedasnya Bikin Nagih, Ini 5 Kuliner Lombok yang Wajib Kamu Coba saat Liburan
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Lokasi Judi Sabung Ayam di Kabupaten Gowa Dibakar
-
Wakil Presiden yang Tegur Menteri Pertanian Amran Sulaiman: Jusuf Kalla atau Ma'ruf Amin
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan