SuaraSulsel.id - Video momen haru anak melepas kepergian ayahnya viral di media sosial. Ayah yang dijemput polisi memeluk anak dan mencium kepalanya.
Ayah akhirnya berangkat bersama dengan sejumlah anggota polisi yang sudah menunggu di luar rumah.
Mengutip SuaraSumsel.id, video viral ini membuat netizen memberikan apresiasi kepada polisi. Karena tidak memborgol dan memperlakukan pelaku dengan kasar di depan anaknya.
Akun palembangsekilasinfo menulis "Terima kasih pak polisi tidak memborgol bapaknya".
Akun itaaryani7 juga mengapresiasikan polisi yang disebut humanis kepada pelaku yang sudah sangat koperatif.
"The best buat pak polisi ada kebijakan yg sangat bijaksana bravo pak pol," tulisnya.
Kepala Bidang Humas Polda Sumatera Selatan AKBP Supriyadi mengatakan, peristiwa tersebut sedang ditangani Polrestabes Palembang.
"Mungkin itu di Polrestabes ya, coba cek di Polrestabes," ujarnya, Senin (26/7/2021).
Video viral di media sosial memperlihatkan seorang pelaku penganiayaan dijemput polisi di rumahnya.
Baca Juga: Asrama Haji Makassar Akan Jadi Tempat Isolasi Pasien Covid-19 di Sulsel
Polisi dalam video yang beredar luas mempersilakan pelaku pamit kepada anak dan istrinya.
Pria tersebut adalah pelaku pengeroyokan. Menjelaskan kepada anaknya dengan baik, ia dijemput temannya.
"Ayah kerja dulu sudah dijemput temen," ujar pelaku di hadapan anaknya.
Dalam video itu, tampak beberapa polisi menjemput pelaku penganiayaan. Pelaku yang hendak dibawa ke kantor polisi tersebut diberi waktu pamit.
Beruntungnya, polisi pun tidak langsung memborgol tangan pelaku di depan anak istrinya.
Pelaku yang pamit pada anaknya ini pun sempat menyampaikan pesan-pesan yang menyentuh dan bikin terenyuh.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Dosen Viral Ludahi Kasir: Ternyata Belum Dipecat, Begini Nasibnya Menurut LLDIKTI
-
Kecelakaan KM Putri Sakinah Tambah Daftar Panjang Tragedi Kapal Wisata di Labuan Bajo
-
Sejarah! Wali Kota New York Dilantik Pakai Al-Quran di Stasiun Kereta Bawah Tanah
-
318 Ribu Penumpang Nikmati Kereta Api Maros-Barru Sepanjang 2025
-
9 Peristiwa Viral Mengguncang Sulawesi Selatan Selama 2025