SuaraSulsel.id - Jenazah istri Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Agista Ariany Ali Mazi dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kelurahan Punggolaka, Kecamatan Puuwatu, Kota Kendari. Tepat di samping pusara nenek almarhum.
Pemakaman dilakukan sekitar pukul 21.00 WITA, dengan protokol kesehatan Covid-19 yang ketat.
Gubernur Sultra Ali Mazi turut mengantar mendiang istrinya ke tempat peristirahatan terakhir.
Wakil Gubernur Sultra Lukman Abunawas, Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir, Wakil Wali Kota Kendari Siska Karina Imran dan beberapa pejabat jajaran Forkopimda seperti Kapolda Sultra Irjen Pol Yan Sultra, turut hadir pada pemakaman istri gubernur.
Baca Juga: Polda Sulawesi Tenggara Investigasi Izin Tiran Mineral di Konawe Utara, Ini Hasilnya
Proses pemakaman dilakukan dengan tertutup, sejumlah pelayat dilarang mendekat oleh polisi yang bertugas.
Sebelumnya, istri Gubernur Sultra almarhumah Agista Ariany Ali Mazi meninggal dunia di Rumah Sakit Bahteramas Kendari sekitar pukul 17.30 WITA.
Proses pemulasaraan dilakukan di ruang VVIP khusus isolasi pasien COVID-19 dengan menerapkan protokol COVID-19.
Belum ada keterangan resmi dari Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Sultra ataupun pihak Rumah Sakit Bahtermas Kendari terkait penyebab kematian Ketua KONI Sultra ini.
![Istri Gubernur Sulawesi Tenggara Agista Ariany Ali Mazi dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum Kelurahan Punggolaka, Kecamatan Puuwatu, Kota Kendari, Selasa 13 Juli 2021 [SuaraSulsel.id / Antara]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/07/14/61740-istri-gubernur-sultra.jpg)
Penanganan Sesuai Protokol Covid-19
Pemulasaraan jenazah istri Gubernur Sulawesi Tenggara Agista Ariany Ali Mazi dilakukan dengan protokol kesehatan COVID-19 di Rumah Sakit Bahtermas Kendari.
Baca Juga: Warga Desa Bentrok di Sulawesi Tenggara, 4 Rumah dan 8 Motor Dibakar
Pantauan Selasa malam, hingga pukul 20.05 WITA, jenazah istri gubernur Sultra saat ini masih berada di ruang isolasi khusus pasien COVID-19 di RS Bahteramas Kendari.
Sementara itu terlihat sebuah peti jenazah disiapkan di depan ruang isolasi pasien COVID-19. Selain itu juga terlihat dua mobil ambulans terparkir di depan ruang tersebut.
Sejumlah tenaga medis terlihat mengenangkan APD lengkap berdiri di pintu depan ruang isolasi khusus pasien COVID-19 Rumah Sakit Bahteramas Kendari.
Sementara itu sejumlah kerabat terlihat berada di depan ruang isolasi pasien COVID-19 di Rumah Sakit Bahteramas Kendari itu.
Sekretaris Umum KONI Sultra Muhammad Tahir Lakimi saat ditemui di kawasan ruang isolasi pasien khusus COVID-19 mengatakan kemungkinan jenazah Ketua KONI Sultra itu akan dimakamkan di TPU Punggolaka.
"Akan dimakamkan di TPU Punggolaka," katanya.
Sementara itu, belum ada keterangan resmi dari Satgas COVID-19 Sultra ataupun pihak rumah sakit penyebab kematian istri gubernur Sultra tersebut.
Istri gubernur Sulawesi Tenggara itu dikabarkan meninggal dunia di Rumah Sakit Bahteramas Kendari pada pukul 17.30 WITA.
Berita Terkait
-
Darurat! Pertambangan Nikel Sulawesi Tenggara Disebut Merusak Ekosistem hingga Memperburuk Kemiskinan
-
Kolaka Timur Diguncang Gempa Susulan ke-125, Kapan Berakhir?
-
PLN Siapkan Listrik Bersih untuk Hilirisasi Mineral Smelter Antam di Kolaka, Sultra
-
KUR di Sulawesi Tenggara Tembus Rp3,4 Triliun! BRI Jadi Primadona
-
Pertanian Berkelanjutan Makin Berkembang di Sekitar Industri Nikel Ceria
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Euromoney Private Banking Awards 2025 Bukti Keandalan Wealth Management BRI
-
Spekulan Mengintai! Kenaikan Harga Emas Bisa Jadi Bumerang untuk Anda, Ini Kata Ahli
-
Skandal Syahrul Yasin Limpo Meluas: KPK Panggil Salsa Nabila Hardafi
-
Klaster Usaha Tenun Ulos Ini Berhasil Kirim Produk ke Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
BRI Dorong UMKM Go Global, Dukung Partisipasi di Pameran Internasional Singapura 2025