SuaraSulsel.id - Anggota DPD RI Tamsil Linrung mengklarifikasi wawancara dengan Hersubeno Arief dalam kanal Hersubeno Point. Wawancara tayang 8 Juni 2021. Dengan judul video "Tamsil Linrung : Siapa Bilang Dana Haji Tak Dipakai Infrastruktur?"
Dalam menjawab pertanyaan Hersubeno, Tamsil Linrung mengaku ada penjelasan yang kurang tegas disampaikan. Sehingga perlu diklarifikasi. Agar tidak terjadi persepsi yang keliru.
Dalam wawancara tersebut, Tamsil Linrung menyampaikan Indonesia kurang sensitif dalam menempatkan duta besarnya di Arab Saudi.
Memilih duta besar yang sering mencaci maki Arab Saudi. Bahkan sering menyebut Arab Saudi sebagai negara biadab.
Baca Juga: 2 Pejabat Pemprov Sulsel Diperiksa KPK, Masih Terkait Suap Nurdin Abdullah
"Dalam kesempatan itu, saya tidak menyebut siapa yang saya maksud. Sehingga ada persepsi duta besar yang saya maksud adalah Duta Besar Pak Agus Maftuh Abegebriel," kata Tamsil Linrung dalam video klarifikasinya, Selasa 22 Juni 2021.
Menurut Tamsil Linrung orang yang dia maksud adalah orang yang diusulkan Presiden Jokowi beberapa bulan lalu ke DPR RI. Untuk ditempatkan sebagai Duta Besar Arab Saudi.
"Namanya Zuhairi Misrawi," kata Tamsil Linrung.
Tamsil mengaku memiliki bukti pernyataan Zuhairi Misrawi mencaci maki Arab Saudi. Bahkan menganggap ibadah umrah sebagai ibadah yang hanya menghambur-hamburkan uang. Hanya membantu menambah devisa Arab Saudi. Indonesia hanya dikadali.
"Kalau mau ziarah kubur dan baca Yasin saja. Tidak perlu mengeluarkan uang banyak," kata Tamsil Linrung mengulang pernyataan Zuhairi Misrawi.
Baca Juga: Program Satu Hati, Astra Motor Sulsel Bangun Fasilitas MCK Korban Gempa Mamuju
Jika Zuhairi Misrawi ditempatkan di Arab Saudi untuk negosiasi menambah kuota haji, kata Tamsil Linrung, sangat tidak tepat.
Berita Terkait
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Arab Saudi Tertarik Bisnis Mineral di Indonesia
-
Sri Mulyani Jalin Komunikasi Intens dengan Dubes AS Soal Tarif Resiprokal
-
Masuki Babak 4 Besar, Tim Mana yang Paling Lemah di Semifinal Piala Asia U-17?
-
Piala Asia U-17 2025: Jepang Gugur di Drama Adu Penalti, Arab Saudi Lolos ke Semifinal
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Wakil Presiden yang Tegur Menteri Pertanian Amran Sulaiman: Jusuf Kalla atau Ma'ruf Amin
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini