Anak-anak senang karena diberikan oleh-oleh berupa buku cerita rakyat Sulawesi Selatan yang diterbitkan oleh Penerbit De La Macca dan Balai Bahasa Sulawesi Selatan, antara lain buku "Karaeng Pattingalloang dan Daeng Serang" karya Ibe S. Palagoi. Ada juga buku "Kapal Bangga Kaasan" karya Firman terbitan Penerbit Garis Khatulistuwa dan Balai Bahasa Sulawesi Tengah.
Selama di Galeri De La Macca, anak-anak tak hanya melihat-lihat karya foto tapi juga membuka-buka buku yang di pajang di rak-rak koleksi penerbit yang dikelola Goenawan Monoharto. Mereka juga membaca beberapa lembar buku yang baru saja diterima dari seniman teater tersebut.
Begitu kembali ke sekolah, ada anak yang menyumbang buku pemberian Goenawan Monoharto untuk menambah koleksi Perpustakaan Gerbang Ilmu SD Negeri Borong. Buku itu diserahkan langsung oleh Fikram kepada Kepala Perpustakaan Gerbang Ilmu, Saparuddin Numa.
Kepala UPT SPF SD Negeri Borong, Hendriati Sabir, menilai positif kegiatan kunjungan ke galeri seni tersebut. Katanya, itu upaya untuk membuka dan menambah wawasan murid-murid dengan melihat secara langsung aktivitas yang berkaitan dengan pembelajaran di sekolah.
Baca Juga: Pameran Foto, Jokowi Terkesan dengan Potret Dirinya Gendong Anak Papua
Anak-anak, lanjutnya, dapat mengimplementasikn ilmu yang diperoleh dari hasil pembelajaran di kelas, yakni berkomunikasi dan melakukan tanya jawab dengan narasumber.
Menurut Bu Indri, begitu sapaan akrabnya, banyak hal yang bisa dipetik oleh anak-anak. Mereka dapat melihat langsung obyek karya seni sehingga bisa jadi motivasi dan inspirasi.
Anak-anak belajar bersosialisasi dengan masyarakat luar, khususnya pekerja seni. Mereka juga bertambah senang karena dapat hadiah buku yang ikut menguatkan gerakan literasi. Selain itu, mereka merasa berharga atau berarti karena mampu memberi sumbangan dari apa yang diperolehnya.
Berita Terkait
-
Melihat Potret Wajah Lama Ibu Kota di Pameran Foto Rekam Jakarta
-
Catat Tanggalnya! Jaemin NCT Buka Pameran Foto Pribadi Bertajuk 'NARCISSISM'
-
Melihat Ragam Peristiwa dan Perubahan Ibu Kota di Pameran Rekam Jakarta 2023
-
Pameran Foto Local Heroes, Karya Kemanusiaan Buka Jakhumfest 2023
-
Pameran Foto Pertama Cha Eun Woo 'Archive' Diselenggarakan Bulan Depan
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
Terkini
-
Spekulan Mengintai! Kenaikan Harga Emas Bisa Jadi Bumerang untuk Anda, Ini Kata Ahli
-
Skandal Syahrul Yasin Limpo Meluas: KPK Panggil Salsa Nabila Hardafi
-
Klaster Usaha Tenun Ulos Ini Berhasil Kirim Produk ke Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
BRI Dorong UMKM Go Global, Dukung Partisipasi di Pameran Internasional Singapura 2025
-
Bos Uang Palsu UIN Alauddin Annar Sampetoding Dilimpahkan ke Kejaksaan