SuaraSulsel.id - Detik-detik imam masjid ditampar saat memimpin salat subuh berjemaah di Pekanbaru, Riau, terekam kamera CCTV.
Peristiwa penganiayaan terjadi saat imam masjid bernama Juhri Asyari memimpin salat subuh.
Saat membaca doa qunut, pelaku yang terekam kamera CCTV Masjid Baitul Arsy masuk dalam barisan salat dan menuju tempat imam.
Sesampai di tempat imam, terlihat sempat mengobrol dengan imam. Selanjutnya pelaku memukul pipi bagian kiri imam.
Jamaah yang mengetahui hal tersebut langsung mengamankan imam dan memukul pelaku penyerangan.
"Pelaku sudah kita amankan di Polsek Tampan, dan masih penyelidikan," ucap Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Nandang Mu'min Wijaya, Jumat (7/5/2021).
Motif dari pelaku sampai saat ini belum diketahui karena masih proses penyelidikan. Sementara kondisi sang imam masjid baik-baik saja dan tidak ada luka serius.
Pelaku pemukulan imam masjid di Pekanbaru Riau diamankan warga usai melakukan aksinya. Pelaku kemudian dibawa polisi.
Pelaku penganiayaan Deni Ariawan (41) ternyata memiliki kartu kuning dari Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Tampan Pekanbaru dengan nomor ID 014142.
Baca Juga: Inalillahi, Ketua DKM Meninggal Saat Jadi Imam Sholat Isya
Hal ini diketahui setelah Riauonline.co.id--jaringan Suara.com menerima laporan bahwa pria kelahiran Kepulauan Riau 1980 ini memiliki Kartu Kuning.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Bank Mandiri Resmi Buka Livin Fest 2025 di Makassar, Sinergikan UMKM dan Industri Kreatif
-
GMTD Diserang 'Serakahnomics', Kalla Ditantang Tunjukkan Bukti
-
Dugaan Korupsi Pengadaan Bibit Nanas di Sulsel, Kejati Kejar Dana Rp60 Miliar
-
Kejati Geledah Ruang Kepala BKAD Pemprov Sulsel Dijaga Ketat TNI
-
BREAKING NEWS: Kejati Sulsel Geledah Kantor Dinas Tanaman Pangan