SuaraSulsel.id - Perempuan asal Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, bernama Bau Tenri Abeng (31 tahun) viral di media sosial.
Tenri dilamar kekasihnya, Raja Muhammad Hasbi (47 tahun) menggunakan dua keping bitcoin. Setara Rp 1,6 miliar.
Proses lamaran digelar di rumah Bau Tenri Abeng yang terletak di Desa Singa, Kecamatan Herlang, Kabupaten Bulukumba, Sulsel, pada Selasa, 6 April 2021.
Kala itu, Raja Muhammad Hasbi yang diketahui berasal dari Kabupaten Bengkalis, Riau, rela menempuh perjalanan jauh. Untuk datang menemui orang tua pujaan hatinya.
Baca Juga: Kuasa Hukum Akan Polisikan Pengancam Member EDCCash
Kedatangan Raja Muhammad disambut baik oleh keluarga Bau Tenri. Terlebih lagi, ketika mengetahui Raja Muhammad membawa dua keping bitcoin untuk dijadikan sebagai mahar. Agar dapat mempersunting Bau Tenri. Sebagai istrinya.
"Tanggal 6 April pas lamaran masih harga Rp 800 Juta, satu bitcoin. Kalau harga hari ini update Rp 931 Juta di google, satu bitcoin," kata Bau Tenri kepada SuaraSulsel.id, Rabu 14 April 2021.
Sebelum menikah, Bau Tenri dan Raja Muhammad memang telah menjalin hubungan sebagai sepasang kekasih. Sekitar satu tahun lebih lamanya. Mereka berkenalan di Jakarta.
"Sekitar setahun lebih. Dulu beliau salah satu founder di bisnis coin. Kenal di Jakarta," jelas Bau Tenri.
Setelah merasa nyaman, keduanya pun memutuskan untuk melanjutkan hubungan yang lebih serius. Dengan melangsungkan pernikahan di Kota Makassar pada Kamis 8 April 2021.
Baca Juga: Setor Hampir Rp5 M, Member EDCCash Desak Pengembalian Uang
"Tanggal 7 April Mappacci. Tanggal 8 April akad. Semuanya di Makassar, dan semua saya arahkan sama WO," terang Bau Tenri.
Terkait lamaran menggunakan dua keping bitcoin, kata Bau Tenri, memang merupakan permintaan dari Bau Tenri. Sebelum resmi menjadi istri Raja Muhammad. Apalagi, Bau Tenri selama ini memang merupakan penggiat bitcoin.
"Karena saya yang minta. Dan saya penggiat coin. Untuk (lamaran) bitcoin sudah saya sampaikan sebelumnya ke orang tua," kata dia.
"Dan mereka paham, karena memang selama ini saya jalani bisnis coin. Selain bitcoin, saya jalani bisnis Molla coin namanya dari Canada," sambung Bau Tenri.
Kontributor : Muhammad Aidil
Berita Terkait
-
Mengenal Apa Itu Bitcoin, Uang Digital yang Harganya Lagi Meroket
-
Harga Bitcoin Diprediksi Anjlok ke US$84.501, Tren Bullish Berakhir?
-
Harga Bitcoin Capai Harga Tertinggi, Akankah Terus Naik di Era Trump?
-
Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia
-
Harga Bitcoin Capai US$90.000, Pengamat Prediksi Masih Bisa Menguat
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI
-
Bye-bye Stadion Mattoanging, Welcome Stadion Sudiang 2025!
-
Polri Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024, Ancam Tindak Tegas Anggota yang Berpolitik Praktis