Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Rabu, 24 Februari 2021 | 12:35 WIB
Danny Pomanto dan Fatmawati Rusdi bertemu Nurdin Abdullah di Kantor Gubernur Sulsel, Rabu 24 Februari 2021 / [SuaraSulsel.id / Istimewa]

SuaraSulsel.id - Jelang hari pelantikan kepala daerah terpilih hasil Pilkada Serentak di Sulawesi Selatan, pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar terpilih Mohammad Ramdhan Pomanto - Fatmawati Rusdi berkunjung ke Kantor Gubernur Sulsel.

Pasangan Danny-Fatma disambut Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah. Danny yang datang lebih dulu, sempat berbincang santai bersama Nurdin.

Dalam pertemuan singkat dan penuh keakraban tersebut, Danny Pomanto dan Nurdin Abdullah saling puji.

Berikut 7 hal yang terjadi saat Danny Pomanto dan Nurdin Abdullah bertemu :

Baca Juga: Nurdin Abdullah Ajak Masuk Toilet, Ini Respons Danny Pomanto

1. Menanyakan Kesehatan Gubernur

Keduanya pun saling menanyakan kabar dan kondisi kesehatan di masa pandemi Covid-19 ini. Danny menanyakan kabar kesehatan Nurdin Abdullah.

"Bagaimana kabar ta Pak Gub,"

"Bagus badan ta," kata Danny.

Nurdin pun mengaku sehat dan mengaku sering keluar daerah. Memantau infrastruktur di Sulawesi Selatan.

Baca Juga: Bertemu Danny Pomanto, Nurdin Abdullah : Saatnya Bersatu

2. Membahas Covid-19

Danny Pomanto mengaku kepada Nurdin pernah positif Covid-19 dan melakukan isolasi mandiri. Setelah tes PCR kedua, Danny dinyatakan negatif.

3. Bahas Pelantikan

Danny dan Nurdin membahas soal rencana pelantikan para kepala daerah terpilih yang dijadwalkan Jumat (26/2/2021).

"Sakral itu kalau dipasangkan tanda jabatan (di pundak)," ujar Danny.

Layaknya seorang sahabat yang lama bertemu, Nurdin langsung menimpali pernyataan Danny, terkait pelantikan di Aula Rujab Gubernur, yang sebelumnya direncanakan pelantikan digelar secara virtual.

"Daripada pasang sendiri (tanda pangkat)," seloroh Nurdin.

4. Klaim Tidak Punya Masalah

Menurut Nurdin, ia dan Danny selama ini tidak memiliki masalah apa-apa. Begitupula Danny Pomanto mengklaim tidak pernah bermasalah dengan Nurdin Abdullah.

"Saya selalu bilang, saya sama Danny tidak punya apa-apa, saat saya jadi Bupati Bantaeng Danny juga bantu saya," ungkap Nurdin.

Nurdin Abdullah menilai pertemuan ini memiliki makna bahwa hubungan yang terjalin antara gubernur dengan wali kota terpilih selama ini tetap harmonis.

"Saya kira hari ini kita patut bersyukur bahwa sudah terjawab kepada masyarakat. Bahwa Gubernur dengan wali kota terpilih itu tidak ada masalah," sebutnya.

Ia melihat sosok Danny telah banyak memberikan kontribusi di Sulsel, merancang pembangunan di Sulsel dan kabupaten/kota lainnya.

Wali Kota Makassar terpilih Danny Pomanto menemui Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah di Kantor Gubernur Sulsel, Rabu (24/2/2021) / [Istimewa]

5. Lihat Toilet di Kantor Gubernur Sulsel

Setelah berbincang singkat, Nurdin mengajak Danny dan Fatma melihat ruang kolaborasi pemberantasan korupsi, lounge eksklusif, serta toilet di kantor gubernur.

"Keren! Ini seperti lobi Hotel Kempinsky, ini maksudnya Pak Gub kasih lihat ini, memerintahkan Wali Kota Makassar perbaiki juga Balai Kota," pungkas Danny sebelum meninggalkan kantor gubernur.

Danny menilai bahwa selera dari gubernur juga dapat diaplikasikan di Balai Kota dengan memberikan pelayanan yang nyaman bagi tamu dan masyarakat.

"Supaya semua bisa sesuai selama perjalanan kami berdua bertugas. Saya kira seperti itu, artinya Pak Gub tadi menerangkan tentang kantor gubernur, saya menganggap itu perintah ke wali kota untuk memperbaiki memperbaiki ruangannya juga," kata Danny.

6. Diantar Sampai Pintu Mobil

Bukti bahwa Danny dan Nurdin tidak memiliki dendam, Nurdin terlihat mengantar Danny Pomanto dan Fatmawati Rusdi sampai ke pintu mobil.

Nurdin kembali masuk ke dalam kantor, setelah mobil yang ditumpangi Danny dan Fatma pergi meninggalkan halaman.

7. Kompak Baju Putih

Entah disengaja atau tidak, baju yang digunakan oleh Danny Pomanto dan Nurdin Abdullah saat bertemu kompak. Keduanya memakai pakaian putih. Begitupula sejumlah orang yang mendampingi Danny dan Nurdin juga memakai baju putih.

Load More