SuaraSulsel.id - Sebelum mengumumkan diri terpapar virus corona atau Covid-19, Wali Kota Parepare Taufan Pawe melakukan kunjungan ke Sulawesi Barat. Membawa bantuan untuk korban gempa.
Ketua DPP Golkar Sulawesi Selatan ini mendistribusikan bantuan dan melakukan pemantauan langsung di Sulawesi Barat pasca gempa bumi.
Taufan Pawe mengaku datang ke Sulawesi Barat atas perintah langsung Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.
Beberapa bantuan telah terdistribusikan seperti paket sembako, makanan ringan, serta posko dan dapur umum Golkar peduli yang tersebar di beberapa tempat.
Partai Golkar juga melakukan pemeriksaan kesehatan gratis kepada masyarakat yang berdampak gempa. Khususnya para anak-anak dan lansia.
Selain memantau posko bantuan Partai Golkar, Taufan Pawe juga bertemu Gubernur Sulawesi Barat, Ali Baal Masdar. Menyampaikan duka dan komitmen Golkar membantu masyarakat Sulbar dapat pulih kembali.
Wali Kota Parepare Taufan Pawe mengumumkan diri terpapar virus corona atau Covid-19, Senin 25 Januari 2021.
"Qadarullah hasilnya saya terkonfirmasi Positif Covid-19," ungkap Taufan.
Taufan mengaku menjalani tes swab PCR rutin tadi pagi. Hasilnya keluar positif.
Baca Juga: Sistem Pendaftaran Ruwet, Hingga Hari ini Baru 1.209 Nakes yang Divaksin
Untuk sementara Taufan akan melakukan isolasi mandiri. "Saya memohon maaf dan menghimbau kepada sahabat-sahabat yang telah berkontak dengan saya agar segera memeriksakan diri ke dokter," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
7 Rahasia Black Box Pesawat yang Jarang Diketahui Publik
-
Isak Tangis Iringi Penyerahan Jenazah Pramugari Florencia Lolita Wibisono
-
Tim Khusus Temukan Black Box di Ekor Pesawat Dalam Kondisi Utuh
-
Ingin Masuk Unhas Jalur Ketua OSIS? Pahami Syarat, Penilaian, dan Aturannya
-
Korban Kedua Pesawat ATR 42-500 Pramugari Atas Nama Florencia Lolita