SuaraSulsel.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Makassar terus merampungkan hasil perhitungan suara dari tingkat TPS.
Berdasarkan data yang diperoleh dari hasil foto formulir Model C.Hasil-KWK yang dikirim oleh KPPS melalui aplikasi Sirekap, pasangan Mohammad Ramdhan Pomanto - Fatmawati Rusdi memimpin perolehan suara sekitar 41,1 persen.
Sementara pasangan Appi-Rahman meraih 34,9 persen. Deng Ical - Fadli Ananda 19,1 persen dan IMUN 4,9 persen.
Sampai Pukul 10.38 Wita, Kamis (10/12/2020) jumlah foto formulir yang masuk sebanyak 945 dari total 2394 formulir. Atau sudah mencapai 39,47 persen.
Danny Pomanto mengaku masih menunggu hasil resmi dari KPU. Pihaknya sudah menyiapkan 10 saksi untuk berjaga diluar TPS dan 1 untuk di dalam TPS.
"Ada tim yang kuat di lapangan untuk mengawal real count. Ada saksi luar 10 dan saksi dalam 1 orang. Saya rasa ini cukup," ungkapnya.
Diketahui, pasangan nomor urut 1 Danny Pomanto - Fatmawati Rusdi menang telak di tujuh kecamatan, dari 15 kecamatan di Kota Makassar.
Pasangan dengan slogan Adama ini dinyatakan menang versi hitung cepat pada sejumlah lembaga survei.
Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA mencatat, pasangan ini mampu menang telak di tujuh kecamatan.
Baca Juga: Danny-Fatma Menang, Appi-Rahman Beri Ucapan Selamat
Yakni di Kecamatan Bontoala, Kepulauan Sangkarrang, Kecamatan Makassar, Kecamatan Mamajang, Kecamatan Mariso, Kecamatan Pannakukang, dan Kecamatan Tallo.
Akan Rangkul Semua Lawan
Danny Pomanto mengaku siap mengadopsi program dari lawannya di Pilkada Kota Makassar.
Danny mengatakan, program yang dituangkan dalam visi misi pasangan calon lain cukup menarik. Dia akan meminta waktu mereka untuk bertemu.
"Saya akan bertemu dengan calon lain. Banyak ide-ide menarik dari pasangan IMUN, Dilan dan Appi- Rahman. Karena kami dipersatukan terhadap cinta Makassar ke depan. Maka alangkah baiknya, jika ada beberapa poin dari kandidat lain untuk kita masukkan di visi misi," kata Danny.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
[CEK FAKTA] Benarkah Dukcapil Makasar Melakukan Aktivasi IKD Via Telepon?
-
Disnakertrans Sulsel Perluas Edukasi K3 Hingga Sektor UMKM
-
Kasus Kekerasan Seksual Pekerja Makassar Diusut Tuntas di Bawah UU TPKS
-
Pelantikan PPPK Pupus! Siapa Hapus Data 480 Guru Honorer Kabupaten Gowa?
-
PSI Siap Sambut Kehadiran Rusdi Masse di Rakernas Makassar