SuaraSulsel.id - Ghea Indrawari atau Ghea Idol, Penyanyi jebolan Indonesian Idol menyambut baik ajang pencarian bakat dangdut, Bintang Suara.
Keberadaan Bintang Suara dianggap Ghea Indrawari sebagai sarana bagi mereka yang ingin menyalurkan bakatnya. Ini menjadi penanda eksistensi dangdut masih banyak peminatnya hingga saat ini.
"Senang dong. Karena ada satu lagi ajang yang memfasilitasi teman-teman yang punya bakat menyanyi, khususnya genre dangdut. Jadi aku support," kata Ghea Idol, saat ditemui di Mampang, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Pelantun "Rasa Cinta" ini pun tak sabar menantikan kehadiran bintang dangdut baru yang lahir dari Bintang Suara.
Baca Juga: Ghea Idol Tak Sabar Nantikan Pedangdut Jebolan Bintang Suara
"Nggak sabar lihat bintang baru," ucapanya dengan antusias.
Sebagai sosok yang pernah audisi di ajang pencarian bakat, Ghea Idol tak menampik pernah gugup saat audisi di Indonesian Idol.
Tapi penyanyi 22 tahun ini berharap mereka yang ikut audisi Bintang Suara tak mengalami hal serupa.
"Tipsnya mungkin sebelum itu harus tarik napas dulu," kata Ghea Idol memberikan saran.
Selain teknik tersebut, penyanyi yang pernah kolaborasi dengan band Lyla ini juga berbagi tips lain.
Baca Juga: Komunitas Penyanyi Dangdut Palembang Ini Lahirkan Talenta Profesional
"Yang paling penting percaya diri dan harus menjadi diri sendiri. Nggak usah muluk-muluk, nothing to lose aja, pokoknya persiapkan yang maksimal, nyanyi yang baik," papar Ghea.
Sementara itu, bagi masyarakat yang inin mengikuti ajang Bintang Suara, harus mengikuti tiga syarat ini:
Mengisi data pribadi lengkap
Mengirimkan foto close up dan full badan
Mengirimkan sampel vokal dalam bentuk WAV, MOV, WMA, MP3, MP4, dll (durasi maksimal 60 detik)
Kesemua syarat tersebut nantinya wajib diisi dalam form yang ada di Suara.com yang link pendaftarannya bakal dibuka pada 20 Desember 2020. Selain itu, penyelenggara menjamin kerahasiaan data calon peserta yang ingin ikut ajang kali ini.
Selain itu, calon peserta juga wajib memperhatikan persyaratan untuk mengikuti ajang Bintang Suara yang meliputi:
-Bisa menyanyi dangdut
- Berpenampilan menarik
- Usia 17 tahun sampai 30 tahun
- Tidak sedang terikat kontrak dengan perusahaan rekaman manapun
- Siap dikontrak dengan pihak Arkadia Digital Media & Media Musik ProAktif
- Likes dan follow media sosial Suara.com & Media Musik proAktif
- Ketentuan pemenang ajang Bintang Suara mutlak keputusan penyelenggara
Berita Terkait
-
Bareng Ghea Indrawari, Generasi Muda Bisa Rangkul Perbedaan dengan Bersatu dan Berkarya Positif di Kancah Digital
-
Teramini dan Ghea Indrawari Lantunkan Perjuangan Hidup Penuh Pengharapan
-
Ghea Indrawari Sebut Lagu 'Jiwa yang Bersedih' Adalah Penantiannya: Mending Nikah
-
Lagu Jiwa Yang Bersedih Viral Setelah Penantian 5 Tahun, Ghea Indrawari: Kalau Orang Lain Mending Nikah
-
Ditulis dari Hati, Ghea Indrawari Kerap Menangis Saat Menyanyikan Lagu Jiwa Yang Bersedih
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI
-
Bye-bye Stadion Mattoanging, Welcome Stadion Sudiang 2025!
-
Polri Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024, Ancam Tindak Tegas Anggota yang Berpolitik Praktis