SuaraSulsel.id - Pendukung Habib Rizieq mulai berdatangan di Bandara Internasional Sekarno Hatta. Guna menyambut kedatangan Habib Rizieq dari Arab Saudi.
Pendukung tidak hanya berasal dari Jakarta. Tapi beberapa dari luar Jakarta. Mereka menginap di hotel sekitar bandara.
Hotel-hotel di kawasan Bandara Soetta dikabarkan sudah penuh dihuni pendukung Habib Rizieq Shihab.
Mereka ingin menjemput Habib Rizieq yang akan keluar lewat Terminal 3 Bandara Soetta, Selasa (10/11/2020) pukul 09.00 WIB.
“Menariknya lagi dari informasi, hotel-hotel di bandara sudah mulai penuh. Artinya kalau ada yang hendak menginap sekitar tanggal 9-10 November, diharapkan mengatur jadwal kembali,” kata Hersubeno Arief dalam saluran Youtube Rocky Gerung, Senin (9/11/2020).
Imam besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab dijadwalkan pulang ke Indonesia, Senin (9/11/2020) waktu Arab Saudi. Tiba di Indonesia pagi ini.
Jelang kepulangan Habib Rizieq, banyak yang mengklaim kasus-kasusnya sudah tidak ada lagi di Indonesia.
Hal itu dikatakan Kuasa Hukum Habib Rizieq, Sugito Atmo Prawiro. Bahwa semua laporan yang membuat Habib Rizieq dipanggil kepolisian sudah dihentikan.
"Kan sudah enggak ada kasus hukum lagi," ujar Sugito saat dihubungi Suara.com, Minggu (8/11/2020).
Baca Juga: Jelang Kepulangan, Jalan Petamburan Menuju Rumah Habib Rizieq Ditutup
Menurutnya saat ini kasus yang berjalan di Indonesia hanya menjadikan Rizieq sebagai saksi, bukan terdakwa atau tersangka seperti kasus lainnya.
Adapun Rizieq sempat ingin diperiksa karena laporan di Polda Metro Jaya terkait konten pornografi dan di Polda Jawa Barat karena dugaan penodaan Pancasila.
"Enggak ada lagi, semua saksi," jelasnya.
Ia tak menyebutkan kasus apa saja yang mengaitkan Rizieq sebagai saksi. Namun ia meyakini pentolan FPI itu akan tinggal dengan aman di Indonesia.
"Kalau emang ada yang mancing-mancing emang ada yang mau mancing di air keruh," pungkasnya.
Sebelumnya, Rizieq Shihab membantah dirinya pulang ke Indonesia karena overstay.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Taufan Pawe Usul Peradilan Khusus Pemilu: 14 Hari Penyidikan Terlalu Singkat
-
Trans Sulawesi Jalur 'Hitam' Pupuk Subsidi? Polda Sulbar Amankan Ratusan Karung
-
Kisah 6 Orang Makassar Tewaskan 300 Tentara di Thailand
-
Hamil Muda Jualan Skincare Ilegal, IRT di Kendari Terancam 12 Tahun Penjara
-
902 Siswa Disabilitas Dapat Bantuan Tabungan Pendidikan dari Gubernur Sulsel