SuaraSulsel.id - Sebuah video detik-detik perenang nyaris diterkam buaya viral di sosial media. Video tersebut pun menjadi perbincangan warganet.
Video yang salah satunya diunggah oleh akun Instagram @fakta.indo itu membuat publik yang melihatnya geregetan agar si perenang cepat-cepat sampai ke daratan.
Dalam video itu, tampak seseorang sedang berenang di sebuah perairan yang ramai disebut kawasan Pantia Talise, Teluk Palu.
Si perenang itu berenang menuju tengah laut. Tak lama kemudian, warga yang merekam suasana pantai menyadari ada buaya yang timbul di permukaan air.
Baca Juga: Jangan Percaya Info 43 Buaya Berkeliaran di Cisadane, Bohong Itu
Sementara si perenang justru berenang ke arah buaya itu berada.
Kontan warga yang berada di daratan pun berteriak kepada si perenang agar segera meloloskan diri dari buaya.
Salah satu warga bahkan sampai melemparkan batu ke air agar si perenang mendengar teriakan mereka lantaran jarak daratan dan perenang itu sudah cukup jauh.
Bukan mendengarnya, si perenang itu justru melanjutkan gerakannya ke tengah laut dan tidak sadar bahwa beberapa meter di dekatnya ada buaya yang sedang mengintai.
Baru ketika badannya sudah cukup dekat dengan buaya itu, si perenang kaget dan bergegas berenang ke daratan secepat tenaga.
Baca Juga: Bikin Konten' OTW Kandang Buaya' di Kantor Polisi, Dua Perempuan Diciduk
Warga yang geregetan pun tak henti berteriak padanya agar segera mempercepat gerakannya melihat buaya itu ternyata mengikuti si perenang.
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!