Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Rabu, 28 Oktober 2020 | 15:55 WIB
Mahasiswa Universitas Muslim (UMI) Kota Makassar, Musawir (26 tahun), viral di media sosial. Karena mengikuti proses wisuda sarjana sambil menjaga ibunya, Rohani, yang terbaring sakit di atas tempat tidur / Foto : Istimewa

"Momennya pas memang pada saat itu ibu saya sakitnya parah. Supaya ibu saya nambah semangat dan cepat sehat, saya ajak lihat wisuda biar cepat sehat. Biar motivasi sehatnya cepat balik lagi," tambah Musawir.

Musawir mengaku tidak menyangka bahwa aksinya viral di media sosial.

"Nah, itu saya nggak nyangka pak dekan ngerekam (pas wisuda). Makanya, saya nggak nyangka juga sampai viral jadinya," tutur Musawir.

Meski begitu, Musawir mengaku tidak mempersoalkan videonya yang viral.

Baca Juga: Massa Makin Menyemut di Dekat Istana, Mahasiswa Mulai Aksi Bakar Ban

Ia pun sangat bersyukur karena melalui video tersebut banyak doa yang dikirim publik agar ibunya yang sedang sakit dapat segera kembali pulih.

"Saya nggak nyangka pak Zakir kok dimasukin ke Instagram, jadi nyebar videonya. Ya udahlah, tapi alhamdulillah banyak doa juga kan. Mudah-mudahan cepat sembuhlah," terang Musawir.

Karena aksinya yang viral tersebut, banyak teman-teman kampus Musawir yang mengirimkan ucapan doa agar ibunya dapat segera sembuh.

"Ya pada ngucapin ini (doa). Semoga orang tuanya cepat sembuh," kata Musawir.

Selain ucapan doa, pihak kampus UMI Makassar juga berusaha mengambil kebijakan untuk meringankan beban Musawir dengan membayar biaya yudisium.

Baca Juga: Demo Tolak UU Ciptaker di Patung Kuda, Mahasiswa Ultimatum Jokowi - Ma'ruf

Namun, uang bantuan tersebut telah dikembalikan Musawir kepada pihak kampus agar dapat diberikan kepada mahasiswa yang lebih membutuhkan.

Load More