SuaraSulsel.id - Lingkar Pemuda Peduli Lingkungan Hidup (LPPLH) mengadakan sosialisasi konservasi penyu dan pengembangan wisata pesisir pantai.
Untuk meningkatkan kunjungan ekowisata pesisir di Pantai Lowita, Kecamatan Suppa, Kabupaten Pinrang.
Komunitas pemuda yang peduli lingkungan bekerjasama dengan pemerintah daerah dan masyarakat di sekitar pantai. Memberikan pengetahuan pentingnya menjaga dan melestarikan penyu.
"Pemerintah Kabupaten Pinrang sangat mendukung kegiatan yang dilaksanakan LPPLH. Kegiatan ini bisa mengedukasi semua elemen masyarakat akan pentingnya menjaga kelangsungan hidup penyu," kata Asisten Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Pinrang Aswadi Haruna, Rabu 2 September 2020.
Pinrang saat ini masih terus melakukan upaya pengembangan wisata pantai. Untuk menarik wisatawan datang berkunjung.
"Ini tentunya akan berdampak pada peningkatan ekowisata di Kabupaten Pinrang. Salah satunya Pantai Lowita," kata Aswadi.
Ketua LPPLH Andi Abbas mengatakan, kegiatan ini dapat mendorong masyarakat mengembangkan ekowisata pantai.
Kegiatan dirangkaikan dengan pelepasan anak penyu atau tukik jenis sisik. Jenis penyu ini adalah salah satu jenis penyu yang langka.
"Jarang dijumpai di sepanjang pesisir pantai Lowita," katanya.
Baca Juga: Terombang-ambing di Laut, Puluhan Penumpang Kapal Kayu Diselamatkan Tim SAR
Menurutnya, konservasi penyu dan pelepasan tukik bisa dijadikan salah satu agenda tahunan promosi pariwisata di Kabupaten Pinrang.
Dia berharap kedepannya masyarakat yang biasanya menjual dan menkonsumsi telur penyu, dapat memahami pentingya menjaga kelestarian penyu.
"Mari bersama-sama ikut melestarikan penyu. Jangan rusak ekosistemnya," harapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
-
Iman Rachman Mundur, Penggantinya Sedang Dalam Proses Persetujuan OJK
Terkini
-
Kaesang Tegas Tolak Laporan ABS, PSI: Struktur Partai Jadi Kunci Kemenangan 2029
-
Prof. Morten Meldal Tantang Peneliti Unhas Lahirkan Inovasi Berkelanjutan
-
Luwu Raya Siap Jadi Provinsi? Sekda Sulsel Telpon Dirjen Otonomi Daerah
-
Kenapa Karta Jayadi Belum Kembali Jadi Rektor UNM? Ini Jawaban Mendiktisaintek
-
Tembus Rp16,83 Triliun, Siapa Penerima KUR Terbanyak di Sulsel?