SuaraSulsel.id - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Partai Hanura Ahmad Muqowam memastikan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bukan bakal calon wakil presiden yang akan mendampingi Ganjar Pranowo.
Ia mengaku partai pendukung Ganjar Pranowo di Pilpres belum membahas soal AHY.
"Tentu belum, dong. Dengan AHY, belum," ujar Ahmad saat menghadiri rapat kerja daerah Hanura Sulsel di Hotel Aryaduta Makassar, Jumat 15 September 2023.
Ia mengaku koalisi partai pendukung sejauh ini fokus membahas sejumlah sosok. Hanura sendiri beberapa kali bertemu dengan sejumlah nama yang santer diberitakan akan mendampingi Ganjar Pranowo.
Diantaranya ada Mahfud MD, Ridwan Kamil, dan Khofifah Indar Parawansa. Ahmad pun mengaku legowo jika pendamping Ganjar bukanlah kader partai besutan Wiranto itu.
"Pemimpin saya, pak OSO (Oesman Sapta Odang) itu orang yang sangat tahu diri. Tetapi pak ketua ini intens lakukan dengan sejumlah nama," sebutnya.
"Pak Mahfud sering ketemu, Ridwan Kamil dan bu Khofifah sering ketemu. Apakah A,B, dan C ini, pak OSO belum bilang," jelasnya.
Seperti diketahui, Partai Hanura resmi menyatakan mendukung bakal calon presiden Ganjar Pranowo pada 28 Agustus 2023 lalu. Hanura mengikat kerjasama politik dengan PDIP untuk mencalonkan mantan Gubernur Jawa Tengah itu.
Kepastian dukungan dari Partai Hanura yang disampaikan langsung oleh OSO menambah jumlah pengusung Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden atau Capres 2024. Hanura meyakini bahwa dukungan tersebut akan semakin meningkatkan elektabilitas Ganjar.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing