SuaraSulsel.id - Ramses Ohee, tokoh Papua dan pelaku sejarah Penentuan Pendapat Rakyat Papua atau Pepera terbaring sakit di Rumah Sakit Marthen Indey Jayapura.
Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Inf Aqsha Erlangga menjelaskan Kodam XVII/Cenderawasih langsung mengambil sikap untuk membantu proses penanganan. Sampai saat ini Rumah Sakit Marthen Indey Jayapura masih merawat Ramses Ohee.
“Pak Ramses Ohee sedang dalam penanganan pihak Rumah Sakit Marthen Indey (RSMI) Jayapura dan kondisi kesehatan beliau masih stabil,” kata Kapendam XVII/Cenderawasih, Selasa 15 Februari 2022.
Mengutip KabarPapua.co -- jaringan Suara.com, kata kapendam, Panglima Cenderawasih sangat serius membantu dan memantau proses penanganan kesehatan Ramses Ohee.
Baca Juga:Universitas Internasional Papua Diharapkan Percepat Pembangunan Kesejahteraan Warga Papua
“Kodam XVII/Cenderawasih akan semaksimal mungkin memberikan perhatian, khususnya dalam penanganan kesehatan Pak Ramses,” jelasnya.
Untuk kesembuhan Ramses Ohee, Panglima Kodam Cenderawasih bersama seluruh prajurit satuan jajaran Kodam selalu mendoakan kesembuhannya.
“Pak Panglima juga mengajak seluruh masyarakat di Papua untuk mendoakan kesembuhan Pak Ramses,” katanya.