SuaraSulsel.id - Paus orca (Orcinus orca) kembali terlihat di perairan Olele, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo. Dua ekor paus orca muncul, mengundang perhatian warga sekitar.
Yunis R. Amu, warga setempat yang pertama kali melihat penampakan ini, segera memanggil warga lain untuk melihat lebih dekat menggunakan perahu.
"Saya sempat mengabadikan momen ini dengan handphone," ujarnya kepada gopos.id -- jaringan Suara.com
Menurut Yunis, penampakan paus orca di perairan tersebut sudah terjadi beberapa kali, terakhir sekitar dua bulan lalu.
Baca Juga: Pengunjung Danau Perintis Bone Bolango Capai 100 Ribu Wisatawan
"Kali ini paus orca tersebut bergerak menuju laut Botubarani," tambahnya.
Sementara itu, Iman Tilahunga, tim monitoring hiu paus dari Dinas Pariwisata Kabupaten Bone Bolango, mengungkapkan bahwa setelah kedatangan paus orca ke Botubarani, hiu paus di daerah wisata Whale Shark Desa Botubarani menghilang.
"Sudah tiga hari sejak paus orca datang, hiu paus belum terlihat lagi. Namun, kami yakin mereka akan kembali," jelasnya.
Penampakan paus orca sejak Jumat, 24 Mei 2024. Membuat sejumlah hiu paus yang biasanya berada di kawasan wisata Whale Shark menghilang.
Yunis R. Amu, yang mengaku pertama kali melihat paus orca tersebut pada Jumat siang. Ia melihat ikan besar dengan sirip lurus ke atas, berbeda dengan lumba-lumba biasa yang siripnya agak bengkok.
Baca Juga: Oknum PNS BMKG Sudah Rekam Aktivitas Perempuan di Toilet Sejak Tahun 2020
"Biasanya kalau lumba-lumba lain siripnya agak bengkok, tapi ini lurus, jadi saya rasa itu paus orca," tegasnya.
Berita Terkait
-
Dukung Daya Tarik Wisata Hiu Paus di Gorontalo, IIF Berikan Bantuan Pembuatan Rumpon
-
Basarnas Catat 280 Orang Selamat dari Bencana Longsor di Areal Tambang Emas Rakyat Bone Bolango
-
Fakta Unik Paus sperma, Kotorannya Biasa Digunakan untuk Sistem Pertahanan Diri
-
Prilly Latuconsina Bikin Ngeri Saat Berenang Bareng Hiu Paus, Bisa Makan Manusia Gak Sih?
-
Kelakuan Menyimpang Oknum PNS BMKG Gorontalo: Rekam 6 Perempuan Di Toilet, HP Disembuyikan Di Botol Pembersih
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Modus Licik Pengusaha Skincare Makassar Lolos BPOM, Kini Terancam UU Pencucian Uang
-
Sudah Pamer Hasil Lab, Skincare Fenny Frans dkk Malah Dinyatakan Berbahaya Oleh Polda Sulsel
-
Ditangkap di Makassar! Remaja Penikam ODGJ di Pangkep Tak Berkutik
-
Dewan Pers Apresiasi Komitmen BRI Tingkatkan Kompetensi Jurnalis
-
Praktik Prostitusi Online di Pangkep Terbongkar