SuaraSulsel.id - Senin, 8 April 2024 (H-2) atau dua hari menjelang perayaan Hari Raya Idulfitri 1 Syawal 1445 Hijriah, PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 mencatat pergerakan penumpang yang berangkat atau embarkasi dan penumpang yang turun atau debarkasi di seluruh pelabuhan kelolaan Pelindo di wilayah timur Indonesia sebanyak 331.130 orang.
Jumlah itu merupakan total jumlah penumpang kapal yang naik dan turun di semua pelabuhan kelolaan Pelindo di Regional 4, sejak H-15 hingga H-2 Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah/2024 Masehi.
“Secara total, dari semua pelabuhan kelolaan di Regional 4, Pelabuhan Makassar masih menjadi pelabuhan terpadat dan terbilang cukup ramai di setiap musim mudik hari raya. Di mana hingga H-2 Lebaran tahun ini mencatat jumlah penumpang kapal yang naik dan turun sebanyak 48.178 orang,” kata Executive Director 4 Pelindo Regional 4, Abdul Azis.
Selain Pelabuhan Makassar lanjut dia, ada empat pelabuhan kelolaan Pelindo di Regional 4 yang juga selalu padat dan ramai dengan para pemudik saat hari raya besar keagamaan terutama Lebaran, yaitu Pelabuhan Balikpapan mencapai 45.167 orang, Pelabuhan Ambon 39.916 orang, Pelabuhan Ternate 33.011 orang, dan Pelabuhan Parepare tercatat sebanyak 32.403 orang.
Baca Juga: Lebaran Idulfitri Diprediksi Rabu 10 April 2024, Pelindo Gelar Salat Ied di Pelabuhan Makassar
Sejak H-15 hingga H-2 Lebaran Idulfitri 1445 H kata Abdul Azis, total jumlah penumpang embarkasi di semua pelabuhan kelolaan Pelindo di Regional 4 mencapai 196.366 orang dan penumpang debarkasi sebanyak 134.764 orang.
Tidak hanya jumlah penumpang, menurut Executive Director 4 Pelindo Regional 4, dari sisi jumlah kunjungan atau call kapal juga mengalami peningkatan yang cukup tinggi di setiap musim mudik Lebaran, di mana total trend pertumbuhannya mencapai angka 104,52% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.
Adapun lima besar pelabuhan kelolaan Pelindo di Regional 4 yang mencatat jumlah kunjungan atau call kapal terbanyak selama musim mudik, dari H-15 hingga H-2 Lebaran tahun ini yakni Pelabuhan Ternate sebanyak 75 call kapal, kemudian Pelabuhan Manado 70 call kapal, lalu Pelabuhan Ambon dan Kendari masing-masing 49 call kapal, menyusul Pelabuhan Nunukan dengan catatan sebanyak 44 call kapal.
“Total arus kunjungan kapal di semua pelabuhan kelolaan Pelindo di Regional 4 sejak H-15 hingga H-2 Lebaran tahun ini atau 26 Maret sampai dengan 8 April mencapai 578 call kapal,” sebut Abdul Azis.
Sementara itu jumlah arus kapal angkutan Lebaran 1445 H tertinggi di semua pelabuhan kelolaan Pelindo di Regional 4 periode H-15 sampai dengan H-2 terjadi pada H-5 atau Jumat (5 April 2024), yaitu mencapai 50 call kapal.
Baca Juga: Pelabuhan Makassar Diprediksi Kembali Jadi Tersibuk Selama Arus Mudik Lebaran
“Pada H-5 tersebut juga merupakan puncak arus mudik di Pelindo Regional 4, khususnya untuk masyarakat yang menggunakan moda transportasi laut,” imbuhnya.
Berita Terkait
-
Pelindo Multi Terminal Beberkan Hasil Transformasi Terhadap Kinerja Bisnis
-
Cara Dapat Tiket Gratis Mudik Lebaran 2025 Bersama Pelni
-
Mengintip 4 Kapal Laut Trisal Tahir yang Jadi Wali Kota Terkaya Indonesia
-
SPSL Catatkan Layanan Logistik 1,35 Juta Boks di 2024
-
BUMN Ini Catatkan Total Transaksi UMK Binaan Capai Rp648 Juta di Inacraft
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Uang Damai Rp10 Juta Kasus Pencabulan Anak: Keluarga Korban Tolak, Kanit PPA Polrestabes Makassar Terancam Sanksi
-
28 Tahun Mengabdi, Kini Gigit Jari: Kisah Pilu PPPK Makassar yang Pengangkatannya Ditunda Setahun
-
Kasat Narkoba Polres Bone Dicopot! Diduga Minta "Uang Damai" Rp80 Juta, Chat Viral Jadi Bukti
-
Agus Harimurti Yudhoyono Evaluasi Pembangkit Listrik Tenaga Sampah di Kota Makassar
-
Geram! Kanit PPA Polrestabes Makassar Diduga Minta Korban Kekerasan Seksual Damai Dengan Uang Rp10 Juta