SuaraSulsel.id - Kelompok perlawanan Palestina, Hamas, mengeluarkan pernyataan yang mendorong warga Palestina untuk menghentikan pengepungan yang diberlakukan rezim Israel, yang mencegah masuknya masyarakat Palestina ke dalam Masjid Al-Aqsa di kota al-Quds (Yerusalem), Rabu malam (13/3).
"Kami meminta bangsa Palestina yang tinggal di Tepi Barat untuk pergi ke Masjid Al-Aqsa untuk membatalkan langkah-langkah keamanan yang diberlakukan oleh rezim pendudukan Israel dan menggagalkan rencana mereka," kata Hamas dalam suatu pernyataan, sebagaimana dilaporkan kantor berita Palestina berafiliasi dengan Hamas, Shebab news.
“Kami menyerukan kepada penduduk Tepi Barat untuk menghadapi rezim pendudukan dalam mendukung Masjid Al-Aqsa dan warga Palestina yang tegar di Jalur Gaza,” kata pernyataan Hamas itu.
Rezim Israel mulai mengintensifkan tindakan keamanan di sekitar Masjid Al-Aqsa dan beberapa distrik di dekat tempat suci tersebut, serta mencegah masuknya para pemuda Palestina ke lokasi tersebut.
Baca Juga: MUI Imbau Umat Islam Waspada Kurma Israel Selama Ramadan
Para pejabat Tel Aviv prihatin dengan potensi dimulainya Intifada baru dan meningkatnya bentrokan setiap hari di Tepi Barat.
Intifada adalah pemberontakan Palestina melawan pendudukan Israel di Tepi Barat dan Jalur Gaza yang dimulai pada 1987.
Kelompok perlawanan Palestina itu juga mengucapkan selamat atas operasi anti-Israel di sebuah pos pemeriksaan di Beit Lahm, dan menyerukan peningkatan konfrontasi melawan rezim pendudukan.
Dua warga Israel terluka dalam serangan penikaman yang dilakukan oleh seorang remaja Palestina pada Rabu pagi.
Media Israel melaporkan bahwa remaja Palestina berusia 13 tahun itu, yang menyerang warga Israel, ditembak mati oleh pasukan Israel.
Baca Juga: Butuh Rp1.403 Triliun Untuk Rekonstruksi Jalur Gaza
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
QRIS Bisa Digunakan di Jepang dan China! India, Korsel dan Arab Saudi Segera Menyusul
-
5 Rekomendasi HP Kamera 200 MP Mulai Rp3 Jutaan, Gambar Tajam Detail Luar Biasa
-
5 HP Murah Kamera 108 MP, Harga Mulai Rp1 Jutaan Hasil Foto Tak Ada Lawan
-
Oh Nasibmu MU: Tak Pernah Kalah, Sekali Tumbang Justru di Laga Final
-
Tottenham Hotspur Juara Liga Europa, Akhiri 17 Tahun Puasa Gelar
Terkini
-
Sosok Jusuf Manggabarani: Jenderal Berani Melawan Preman, Tolak Pangkat, dan Selamatkan TVRI
-
Tarif Impor AS Bikin Industri Terpuruk, Pengusaha: Kami Jadi Korban Eksperimen
-
Ini Syarat Baru Masuk SMAN Unggulan di Kota Makassar
-
5 Link Saldo Dana Kaget, Bisa Klaim Hingga Ratusan Ribu Rupiah
-
10 Langkah Pendirian Koperasi Merah Putih di Desa dan Kelurahan