SuaraSulsel.id - Dinas Kesehatan (Dinkes) Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo membagikan resep sehat saat menjalankan ibadah puasa di Bulan Ramadan 1445 Hijriah/2024.
"Ada tujuh resep sehat yang kami sebar agar bisa diterapkan oleh umat Islam di sepanjang Ramadhan. Kami pun menyebar cara-cara sehat ini melalui puskesmas dan rumah sakit untuk dapat disampaikan langsung kepada masyarakat," kata Kepala Dinas Kesehatan Gorontalo Utara dr. Sri Fenty N. Sagaf di Gorontalo, Senin 11 Maret 2024.
Tujuh resep atau cara efektif tersebut yaitu pertama melakukan sahur sehat. Sahur adalah makanan penting yang akan memberi energi untuk menjalani puasa sepanjang hari.
Pilihlah makanan yang seimbang, mengandung karbohidrat kompleks, protein, serat, serta vitamin dan mineral.
Baca Juga: Hilal di Makassar Belum Penuhi Kriteria MABIMS, 1 Ramadhan Jatuh Pada Hari Selasa 12 Maret 2024
Saat sahur sebaiknya mengonsumsi makanan yang mengandung sumber energi lambat seperti olahan gandum, roti gandum, buah-buahan, sayuran, dan protein seperti telur, daging tanpa lemak, atau ikan.
Kedua agar menghindari makanan berminyak. Makanan berlemak dan berminyak dapat menyebabkan perut terasa kenyang lebih lama, namun bisa juga menyebabkan rasa kenyang yang berlebihan dan meningkatkan risiko gangguan pencernaan.
Sebaiknya hindari makanan yang digoreng dalam jumlah besar dan pilihlah cara memasak yang lebih sehat seperti direbus, dipanggang atau dikukus.
Ketiga perbanyak minum air putih. Pastikan untuk minum banyak air saat sahur dan setelah berbuka. Air membantu menjaga tubuh tetap ter-hidrasi dan mencegah dehidrasi selama berpuasa.
Menghindari minuman berkafein seperti kopi dan teh sangat dianjurkan karena dapat menyebabkan dehidrasi.
Baca Juga: MUI Imbau Umat Islam Waspada Kurma Israel Selama Ramadan
Keempat agar menjaga pola makan. Setelah berbuka sebaiknya menghindari makan secara berlebihan. Makan secara perlahan dan hindari makanan berat yang sulit dicerna.
Pilihlah makan ringan yang mengandung karbohidrat kompleks, protein, dan serat untuk memberi energi yang stabil selama berpuasa.
Kelima, orang berpuasa dianjurkan untuk tetap aktif. Meskipun berpuasa agar tetap aktif secara fisik dengan melakukan aktivitas ringan seperti jalan kaki, yoga maupun olahraga ringan.
Hindari aktivitas fisik yang terlalu berat atau intens selama berpuasa untuk menghindari risiko dehidrasi atau kelelahan.
Keenam, sangat dianjurkan untuk mendapatkan istirahat yang cukup selama Ramadan. Istirahat yang cukup membantu tubuh untuk pulih dan memperbaiki diri setelah seharian berpuasa.
Ketujuh agar memperhatikan tanda-tanda kesehatan. Jika merasa lemas, pusing, atau mengalami gejala lain yang tidak biasa selama berpuasa, segera istirahat dan minum air putih.
Jika gejala tersebut berlanjut atau memburuk agar segera konsultasikan dengan tenaga medis terdekat.
"Kami membagi resep ini kepada masyarakat agar kita semua senantiasa sehat selama menjalankan ibadah puasa di Ramadhan tahun ini," kata Fenty.
Berita Terkait
-
Klinik Pratama Beringin Indah Jadi Klinik Terlengkap dengan Kualitas Pelayanan Terbaik di Tangerang
-
Bayar Utang Puasa Sebelum Ramadhan 2025 Datang, Jangan Lalai!
-
Rekomendasi Makanan agar Kuat dan Tahan Lama di Ranjang
-
Jelang HKN 2024, PT KBS Periksa Kesehatan Balita, Ibu Hamil Hingga Lansia di Tegal Ratu
-
Jenis Sarapan yang Bantu Tingkatkan Fokus Sepanjang Hari, Dijamin Kenyang Lebih Lama!
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
Terkini
-
Ditangkap di Makassar! Remaja Penikam ODGJ di Pangkep Tak Berkutik
-
Dewan Pers Apresiasi Komitmen BRI Tingkatkan Kompetensi Jurnalis
-
Praktik Prostitusi Online di Pangkep Terbongkar
-
Ketum Dewan Korpri Prof Zudan Tinjau Lokasi Tiga Cabang Lomba MTQ Korpri VII
-
Terdakwa Penimbun Istri di Makassar Divonis Seumur Hidup