SuaraSulsel.id - PSM Makassar akan menjamu PSS Sleman di Stadion Batakan, Balikpapan pada laga ke 28 Liga 1 2023/2024, Jumat 8 Maret 2024, sore.
Kedua tim membutuhkan tiga poin untuk lolos dari zona degradasi. Seperti diketahui, PSM Makassar saat ini menempati peringkat 12 dan PSS Sleman ada di urutan ke 15.
Pada laga pekan lalu, Juku Eja tumbang 1-0 di markas Persis Solo. Hasil negatif tersebut sekaligus menambah beban PSM Makassar yang tidak mencetak gol sama sekali dari tiga pertandingan terakhir.
PSM Makassar bahkan tidak melakukan latihan jelang lawan PSS Sleman. Persiapan yang mepet dan krisis finansial tim jadi alasannya.
Baca Juga: PT LIB Tidak Tahu Gaji Pemain PSM Makassar Belum Dibayar
"Persiapan kita satu hari lebih sedikit dari persiapan lawan. Kita hanya coba memulihkan diri," ujar pelatih PSM Bernardo Tavares dalam sesi jumpa pers, Kamis, 7 Maret 2024.
Sang juru taktik asal Portugal itu hanya berharap suporter Juku Eja bisa hadir di lapangan untuk mendukung M Arfan dan kawan-kawan. Menurut Bernardo, kehadiran mereka akan mengurangi beban moril dan materiil pemain.
"Saya sangat berharap kehadiran suporter di lapangan untuk mendukung kita," tuturnya.
PSM Makassar diketahui sedang diterpa kabar buruk soal keuangan. Hal tersebut tentu turut mempengaruhi penampilan pemain juara Liga 1 musim lalu itu.
Kata Bernardo, kondisi psikologis pemain, terutama pemain muda terganggu akibat masalah di luar lapangan. Sebagai pelatih, ia pun hanya bisa memberi motivasi agar tetap fokus selama bertanding.
Baca Juga: PSM Makassar Terjerat Krisis Finansial, Utang Menumpuk, Gaji Pemain Menunggak
"Pemain muda di PSM membutuhkan dukungan dari suporter. Banyak hal-hal di luar lapangan yang bisa menghilangkan fokus mereka," ucapnya.
Sejatinya, kubu PSM Makassar masih lebih diunggulkan dibanding PSS Sleman.
Dari sembilan kali head to head, PSM Makassar sudah tiga kali menang. Sementara, PSS Sleman baru tercatat dua kali menang. Empat pertandingan berakhir dengan hasil imbang
Kendati sulit dikalahkan, PSM Makassar juga nampaknya sulit memetik kemenangan. Bahkan dalam 10 laga, mereka hanya meraih 2 kemenangan di Liga 1 2023/2024. Oleh karenanya PSM tertinggal dalam perolehan poin dengan deretan tim di papan atas.
Di sisi lain, PSS Sleman juga membutuhkan tambahan 3 poin guna menjauh dari zona degradasi. Tim berjuluk Super Elang Jawa itu kini menempati urutan 15 klasemen sementara dengan koleksi 31 poin. Mencatatkan tujuh kemenangan, 10 hasil imbang, dan 10 kekalahan dari 27 pertandingan.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United FC, PSS Sleman Bawa Misi Selamatkan Diri
-
Suara-suara Ini Masih Terngiang-ngiang, Bikin Bulu Kuduk Sandy Walsh Berdiri
-
Cerita Alex Pastoor Soal Kegilaan Suporter Garuda dan Cuaca Panas Indonesia
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!