
SuaraSulsel.id - Petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara Pemilu 2024 di kota Makassar, Sulawesi Selatan dilaporkan meninggal dunia diduga akibat kelelahan saat melaksanakan tugasnya.
Petugas KPPS bernama William Tandi itu bertugas di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 07, kelurahan Bangkala, Kecamatan Manggala, pada pencoblosan, Rabu, 14 Februari 2024.
Korban menghembuskan nafas terakhirnya pada Kamis, 15 Februari 2024, sore, setelah sebelumnya melaksanakan proses rekapitulasi suara.
Komisioner KPU Makassar Abdi Goncing membenarkan informasi tersebut. Ia mengaku sedang berada di rumah duka untuk melayat.
Namun, Abdi belum mau berkomentar banyak soal kronologi meninggalnya anggota KPPS tersebut. Ia mengaku masih mengumpulkan keterangan sejumlah pihak.
"Iya, betul. Ini lagi di rumah duka untuk melayat," ujarnya singkat.
Sementara, Kepala Dinas Kesehatan Kota Makassar Nursaidah Sirajuddin menambahkan, ada dua anggota KPPS di kota Makassar yang dilaporkan meninggal.
Namun, pihaknya belum mendapatkan identitas kedua petugas tersebut.
"Sementara kami cek (identitasnya). Dari laporan sementara, satu di Manggala, satu orang di Minasa Upa," ungkapnya.
Baca Juga: Prabowo-Gibran Menang di TPS Pj Gubernur Sulawesi Selatan dan Wali Kota Makassar
Ia mengaku belum tahu penyebab pasti meninggalnya dua petugas KPPS itu. Namun, dari laporan sementara akibat kelelahan dan sakit maag.
"Diduga karena capek. Yang di Minasa Upa karena sakit ulu hatinya," ujarnya.
Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum sudah menyeleksi 28.028 petugas KPPS yang bertugas di 4.004 tempat pemungutan suara di kota Makassar.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
Bali United Kembali ke Jalur Kemenangan, Stefano Cugurra Incar Happy Ending
-
7 Kuliner Khas Makassar yang Wajib Dicicipi saat Liburan, Dari Coto hingga Barongko
-
GMTD Komitmen Terapkan Prinsip Keberlanjutan Melalui Aspek ESG di Setiap Strategi Bisnis
-
Ingin Buat Bali United Gigit Jari, PSM Makassar Belajar dari Masa Lalu?
-
Moncongbulo FC Makassar Resmi Mundur dari Futsal Nation Cup 2025
Tag
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
5 Sabun Cuci Muka untuk Kulit Kering, Recommended Teregistrasi BPOM
-
Indonesia Getol Negosiasi Bareng AS, Hubungan dengan China Terancam?
-
Bocoran Eksklusif dari Belanda: Simon Tahamata Jadi Dirtek Timnas Indonesia?
-
BREAKING NEWS! Ciro Alves Tinggalkan Persib Bandung, Tulis Pesan Menyentuh Ini
-
Ong Kim Swee Sudah Hubungi Saddil Ramdani, Persib Ditikung Persis Solo?
Terkini
-
BRI Fokuskan KUR Kepada UMKM Produktif, 975 Ribu Pelaku UMKM Terima Manfaat
-
Produk Minuman Seledri Kamandalu Ashitaba, UMKM Binaan BRI Siap Go Global Lewat BRI EXPO(RT) 2025
-
Misteri Angngaru: Mengapa Tarian Adat Makassar Ini Bisa Merenggut Nyawa? Ini Kata Ahli dan MUI
-
STNK Palsu Bikin Resah Warga Sulsel, Dijual Rp2,5 Juta
-
Helen's Night Mart Makassar Digerebek: Ratusan Miras Ilegal Disita!