SuaraSulsel.id - PT Persaudaraan Sepak Bola Makassar atau PSM resmi menjalin kerjasama dengan PT Vale. Hal tersebut sekaligus membantah rumor yang menyebut PT Tiran Grup mengakuisisi perusahaan klub bola tertua di Indonesia itu.
Penandatangan kontrak kerjasama berlangsung di Kantor PT Vale Indonesia Tbk, Jalan Losari, Jumat, 5 Januari 2024.
Logo perusahaan tambang nikel itu akan terpasang di jersey Tim Ayam Jantan dari Timur, julukan lain PSM Makassar.
Direktur Utama PT PSM Sadikin Aksa mengatakan penjajakan kerjasama PSM Makassar dan PT Vale telah dilakukan sejak awal musim. Ia berharap dengan komitmen yang terjalin ini akan berkontribusi positif bagi PSM Makassar dan PT Vale.
Baca Juga: Pemain PSM Makassar Sudah Lepas Sepatu, Pertandingan Kontra Persik Kediri Dilanjutkan
Rencananya, logo PT Vale akan terpampang di belakang jersey, tepat di atas nomor punggung dan nama pemain.
"Tidak lupa kami mengapresiasi yang sebesar-besarnya kepada PT Vale atas kerjasama yang terjalin. Ini adalah bukti komitmen dan kepedulian PT Vale terhadap PSM Makassar yang merupakan kebanggaannya orang Sulawesi Selatan," ujar Sadikin.
Ia mengaku senang atas kerjasama yang akan terjalin hingga akhir kompetisi musim ini. Kata Sadikin, dengan bergabungnya PT Vale, PSM Makassar mendapatkan stimulus untuk memperkuat roda bisnis klub selama setengah musim ke depan.
Seperti diketahui, PT Vale merupakan perusahan tambang pengolahan nikel terkemuka dan terbesar di Indonesia yang beroperasi di Kabupaten Luwu Timur, Provinsi Sulawesi Selatan.
Vice Presiden PT Vale Indonesia Tbk, Adriansyah Chaniago mengatakan PSM merupakan klub sepakbola yang layak disupport. Selain bahwa PSM adalah klub asal Sulawesi Selatan, tempat PT Vale beroperasi.
Baca Juga: Alasan Asisten Wasit Berlari Tinggalkan Lapangan Saat Laga PSM Makassar vs Persik Kediri
"Kami harap bisa banyak berkolaborasi dengan melibatkan UMKM-UMKM binaan PT Vale. Kami juga punya keinginan dalam pengembangan talenta-talenta pesepakbola lokal, sekitar wilayah kami beroperasi. Tujuannya agar talent ini bisa menjadi bagian dari pembinaan sepakbola PSM Makassar," terang Adriansyah.
Berita Terkait
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Promo PSM Alfamart Terbaru April 2025, Popok Rp46.900 hingga Susu Anak Rp5.900
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Buka Kans Akhiri Titel Juara Bertahan Puluhan Tahun Wakil Singapura
-
Hina Indonesia Negara Miskin, Anco Jansen Kini Semprot Mees Hilgers Cs
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Makassar Lanjutkan Hegemoni Persepakbolaan Indonesia atas Vietnam
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia