SuaraSulsel.id - Transplantasi ginjal pertama di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Wahidin Sudirohusodo Makassar, Sulawesi Selatan, berjalan lancar pada Senin, 27 November 2023.
Pasiennya adalah seorang laki-laki paruh baya dengan diagnosis gagal ginjal stage V yang sudah 8 tahun menjalani terapi cuci darah. Sedangkan pendonor ginjalnya adalah adik kandungnya sendiri.
Operasi transplantasi ginjal ini ditanggung sepenuhnya oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan, mulai dari operasi hingga pasien pulang.
"Total biaya operasi transplantasi ginjal ini sekitar Rp400 juta. Dibanding harus cuci darah terus-menerus, ini jauh lebih hemat," kata Ketua Tim Pendamping RSCM, Prof. Dr. dr. Nur Rasyid, SpU(K), dikutip dari laman resmi RSUP Wahidin Sudirohusodo.
Baca Juga: Operasi Transplantasi Ginjal Pertama di RS Wahidin Sudirohusodo Makassar Berjalan Lancar
Prof. Nur Rasyid juga menyampaikan bahwa operasi transplantasi ginjal ini merupakan tonggak penting bagi perkembangan layanan kesehatan di Makassar.
Keberhasilan operasi ini diharapkan dapat membuka peluang bagi pasien gagal ginjal lainnya di Makassar untuk mendapatkan pengobatan yang lebih baik.
"Saya kira operasi 1 sampai 3 masih didampingi tapi selanjutnya RSWS sudah bisa mandiri. Kita targetkan dalam satu tahun bisa mandiri," kata Nur Rasyid.
Direktur Utama RSUP Wahidin Sudirohusodo, Prof. Dr. dr. Syafri Kamsul Arif, Sp.U(K), FICS, mengapresiasi keberhasilan tim operasi transplantasi ginjal di rumah sakitnya.
Ia berharap operasi ini dapat dilakukan secara reguler di RSUP Wahidin Sudirohusodo.
Baca Juga: Wali Kota Danny Pomanto Tandatangani UMK Kota Makassar Tahun 2024 Rp3,64 Juta
"Sudah lama kami dambakan transplantasi ginjal di RSUP Wahidin Sudirohusodo. Alhamdulillah, hari ini bisa terwujud," kata Syafri Kamsul Arif.
Berita Terkait
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
CEK FAKTA: Klaim Bantuan Dana Rp 3,5 Juta dari BPJS Kesehatan
-
Predator Anak di Makassar Ditangkap! Polisi Temukan Bukti Mengerikan
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
-
Towana Looney Cetak Rekor: Hidup 130 Hari dengan Ginjal Babi
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional