SuaraSulsel.id - Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman berkomitmen akan memberikan gaji dan tunjangan menteri pertanian ke yatim piatu.
Hal tersebut diungkapkan Mentan Amran pada acara santap malam bersama di gedung AAS Building di Makassar, Sabtu (28/10/2023).
"Pada kesempatan ini saya menyampaikan bahwa gaji dan tunjangan saya sebagai menteri akan saya serahkan kepada yatim piatu, itu komitmen saya," ungkap Andi Amran, saat menyampaikan sambutan.
Pernyataan itu langsung mendapat apresiasi oleh para tamu yang hadir diantaranya para keluarga, jajaran dari Kementan RI, kerabat dan Pengurus Pusat Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin (IKA Unhas). Juga hadir para direksi PT. Tiran dan karyawan beserta keluarga.
Baca Juga: Pastikan Koordinasi dengan KPK Baik, Mentan Amran: Saya Ingin Pembangunan Pertanian Bisa Lebih Cepat
Andi Amran mengatakan, komitmen tersebut merupakan kelanjutan dari kebiasaan yang selama ini dilakukannya.
Sebab, bersama AAS Foundation Amran Sulaiman melakukan kerja-kerja sosial di berbagai lokasi dengan memberi bantuan ke fakir miskin, hafidz alquran, yatim piatu dan orang tua tunggal yang telah berumur (janda).
Amran Sulaiman dan AAS Foundation juga menyalurkan bantuan kemanusiaan pada korban kebakaran atau bencana alam.
Andi Amran Sulaiman Khawatir Krisis Pangan dan Energi
Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman menyampaikan kekhawatirannya terhadap krisis pangan dan energi yang melanda secara global.
Baca Juga: Target Ambisius Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman: Dorong Produksi Gabah 35 Juta Ton di 2024
Hal tersebut diungkapkan Amran Sulaiman pada acara santap malam dan silaturrahim di gedung AAS Building di Makassar, Sabtu (28/10/2023).
"Kita harus menjaga ketahanan pangan karena bila terjadi krisis pangan akan melompat menjadi krisis politik," ungkap Amran.
Amran menjelaskan, saat ini banyak negara yang menahan bantuan atau ekspornya seperti India karena menjaga stabilitas pangan negaranya.
Di Indonesia, lanjutnya mengalami el Nino, kemarau panjang yang mempengaruhi produksi.
"Alhamdulillah kita mendapat berkah karena hari-hari pelantikan, kalimantan, Sulawesi dan Sumatra mulai hujan," katanya.
Amran berharap, dengan hujan yang turun, produksi pangan di Indonesia dapat meningkat sehingga dapat memenuhi kebutuhan pangan dalam negeri dan ekspor.
Berita Terkait
-
Cerita Ditegur Wapres, Segini Kekayaan Mentan Andi Amran di LHKPN
-
Kementan Tegaskan Komitmen Jokowi dan Prabowo serta Para Wapres Dukung Mentan Berantas Mafia Pangan
-
Sikat Mafia Beras, Menteri Pertanian Cerita Dulu Sempat Ditegur Wapres: Ada Pemimpin Besar di Sana
-
Mentan Langsung Sidak Bulog dan PIHC, Begitu Tiba dari Yordania
-
Panen Raya Padi 2025 Sangat Tinggi, Pengamat Menyatakan Publik Layak Memberikan Apresiasi
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Wakil Presiden yang Tegur Menteri Pertanian Amran Sulaiman: Jusuf Kalla atau Ma'ruf Amin
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini