SuaraSulsel.id - Rekaman CCTV yang beredar di media sosial belum lama ini mengungkap seorang polisi berpangkat Aiptu yang menjadi korban pemukulan atasannya di Polda Sulut.
Video CCTV mengenai pemukulan ini diunggah ke X melalui akun @Heraloebss dan menjadi viral dalam waktu singkat. Dalam video yang beredar, nampak polisi berpangkat Aiptu ini dibawa ke sebuah gudang penyimpanan oleh sang atasan.
"Polisi pukul polisi lapor polisi. Karo Ops Polda Sulawesi Utara diduga aniaya anggota Polresta Manado, kini dilaporkan" tulis akun tersebut.
Entah karena hal apa, atasan polisi tersebut langsung melayangkan pukulan ke bagian kepala korban yang langsung membuatnya terbaring di lantai. Tidak hanya satu kali, beberapa pukulan kembali diberikan oleh atasan polisi di Polda Sulut ini.
Baca Juga: Nomor Telepon Kantor Polisi Daerah Lampung Barat, Lengkap dengan Lokasi Google Maps
Beberapa dugaan menyebut bahwa oknum atasan polisi yang melakukan pemukulan ini adalah Karo Ops Polda Sulut Kombes Pol Wawan Wirawan. Sedangkan korban dalam kasus ini adalah J yang merupakan seorang anggota Sat Intelkam berpangkat Aiptu.
Kejadian ini terjadi ketika Sat Intelkam melakukan penyelidikan di salah satu toko untuk kasus penjualan mainan anak ilegal di Kecamatan Mapanget, Manado. Tanpa alasan yang jelas, Kombes Pol Wawan Wirawan langsung mengungkap kemarahannya dan memukul bawahannya tersebut.
Atas pemukulan tersebut, korban lalu membuat laporan kepada SPKT Polda Sulut pada Sabtu (23/9/2023) lalu. Berbekal rekaman CCTV kejadian yang viral belum lama ini, kasus mengenai polisi berpangkat Aiptu di Manado yang jadi korban pemukulan atasan ini lalu sedang ditelusuri lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Viral! Istri Polisi Joget di Zebra Cross, Suami Kena Skors
-
Perusahaan Travel Dipolisikan Kasus Penipuan Modus Kode Booking Palsu, Korban Rugi Miliaran Rupiah
-
Serahkan ke Polisi soal Temuan Ladang Ganja di Bromo, Kemenpar: Itu Destinasi Ramah Lingkungan
-
Kapolri Perintahkan Seluruh Polisi yang Pantau Arus Mudik Bersiaga hingga Subuh, Kenapa?
-
Ngeri! Jejak Represif Polisi saat Demo Tolak UU TNI di DPR: Cegat Ambulans hingga Gebuk Paramedis!
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
Terkini
-
Polisi Tangkap Pengeroyok Panitia Salat Idulfitri di Selayar
-
BRI Waspadai Kejahatan Siber Selama Lebaran 2025 dengan Melindungi Data Pribadi Nasabah
-
Polisi Tangkap Petta Bau, Pimpinan Aliran Tarekat Ana Loloa di Maros
-
2 Pengendara Motor Tertimpa Pohon Tumbang Depan Markas Kodam XIV Hasanuddin
-
Penampakan Gubernur Sulsel Andi Sudirman dan Menteri Pertanian Andi Amran Lebaran di Kampung