SuaraSulsel.id - Rekaman CCTV yang beredar di media sosial belum lama ini mengungkap seorang polisi berpangkat Aiptu yang menjadi korban pemukulan atasannya di Polda Sulut.
Video CCTV mengenai pemukulan ini diunggah ke X melalui akun @Heraloebss dan menjadi viral dalam waktu singkat. Dalam video yang beredar, nampak polisi berpangkat Aiptu ini dibawa ke sebuah gudang penyimpanan oleh sang atasan.
"Polisi pukul polisi lapor polisi. Karo Ops Polda Sulawesi Utara diduga aniaya anggota Polresta Manado, kini dilaporkan" tulis akun tersebut.
Entah karena hal apa, atasan polisi tersebut langsung melayangkan pukulan ke bagian kepala korban yang langsung membuatnya terbaring di lantai. Tidak hanya satu kali, beberapa pukulan kembali diberikan oleh atasan polisi di Polda Sulut ini.
Baca Juga: Nomor Telepon Kantor Polisi Daerah Lampung Barat, Lengkap dengan Lokasi Google Maps
Beberapa dugaan menyebut bahwa oknum atasan polisi yang melakukan pemukulan ini adalah Karo Ops Polda Sulut Kombes Pol Wawan Wirawan. Sedangkan korban dalam kasus ini adalah J yang merupakan seorang anggota Sat Intelkam berpangkat Aiptu.
Kejadian ini terjadi ketika Sat Intelkam melakukan penyelidikan di salah satu toko untuk kasus penjualan mainan anak ilegal di Kecamatan Mapanget, Manado. Tanpa alasan yang jelas, Kombes Pol Wawan Wirawan langsung mengungkap kemarahannya dan memukul bawahannya tersebut.
Atas pemukulan tersebut, korban lalu membuat laporan kepada SPKT Polda Sulut pada Sabtu (23/9/2023) lalu. Berbekal rekaman CCTV kejadian yang viral belum lama ini, kasus mengenai polisi berpangkat Aiptu di Manado yang jadi korban pemukulan atasan ini lalu sedang ditelusuri lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Istri Selingkuh dengan Sepupu, Pria 40 Tahun di Samarinda Buat Laporan ke Polisi
-
Oknum Polisi di Lembang Tercyduk Merokok Sambil Naik Motor, Netizen Nyinyir: Emang Contoh Masyarakat
-
Buka-bukaan soal Alasan Main Film di Keramat Tunggak, Siskaeee: Skenarionya Film Religi
-
Selidiki Kasus Film Dewasa PH Kelas Bintang, Polisi Libatkan 6 Ahli
-
Punya Wajah Mirip, Jenifer Jill Disebut Nagita Slavina Versi Tua: Aura Sultan Sangat Terpancar
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
Pilihan
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
-
Breaking News! Markas Persija Jakarta Umumkan Kehadiran Jordi Amat
-
Investor Ditagih Rp1,8 Miliar, Ajaib Sekuritas Ajak 'Damai' Tapi Ditolak
-
BLT Rp600 Ribu 'Kentang', Ekonomi Sulit Terbang
-
Usai Terganjal Kasus, Apakah Ajaib Sekuritas Aman Buat Investor?
Terkini
-
Kejati Sulsel Selidiki Dugaan Korupsi Program Revitalisasi Kampus UNM Rp87 Miliar
-
Lukisan Purba di Goa Leang-leang Maros Masuk Buku Sejarah Indonesia
-
Polisi Tahan 2 Dosen Perguruan Tinggi Negeri di Makassar, Dugaan Pelecehan Seksual
-
BRI: Sektor UMKM Mencakup lebih dari 97% dari 65 Juta Pelaku Usaha, Berkontribusi 61% pada PDB
-
UMKM Kuliner Naik Kelas, Binaan BRI Sukses Ekspor Berkat Strategi Pasar Tepat