SuaraSulsel.id - Asnawi Mangkualam tidak bisa menuntaskan laga 90 menit penuh saat Jeonnam Dragons bertandang ke markas Gyeongnam di lanjutan laga K League 2.
Pada pertandingan yang berlangsung di Changwon Football Center, Minggu (17/9/2023), Jeonnam Dragons berhasil menang dramatis 3-2.
Namun pada laga tersebut, Asnawi tidak bisa menuntaskan laga hingga usai. Pasalnya, ia diusir oleh wasit usai mendapatkan kartu merah.
Kapten Timnas Indonesia tersebut mendapatkan kartu kuning pertamanya di pertandingan ini di menit ke-15. Kartu kuning diberikan wasit usai Asnawi menabrak kiper lawan.
Memasuki babak kedua, Asnawi Mangkualam harus menelan pil pahit usai mendapatkan kartu kuning keduanya sehingga wasit mengeluarkan kartu merah dari sakunya.
Kartu kuning didapatkan oleh Asnawi usai menjegal penyerang Gyeongnam, Park Min Seo, saat berada dalam situasi hendak melakukan serangan balik.
Asnawi langsung melancarkan protes atas keputusan wasit ini. Eks pemain PSM Makassar tersebut menghampiri wasit sambil mengangkat kedua tangannya pertanda ia merasa tidak melakukan pelanggaran fatal.
Jeonnam harus melanjutkan pertandingan dengan 10 pemain ketika kedudukan masih imbang 1-1. Beruntung buat Jeonnam mereka mampu mengatasi perlawanan Gyeongnam.
Mereka mampu menambah dua gol di menit ke-68 lewat aksi Yo Ji Ha dan gol Lee Yong Jae di menit ke-90+6.
Jeonnam Dragons sempat kehilangan momentum ketika Mo Jae Hyeon mencetak gol di menit ke-90+7. Beruntung Jeonnam mampu mempertahankan keunggulan 3-2 hingga akhir laga.
Adapun bagi Asnawi Mangkualam, ini merupakan kartu merah perdana yang didapatkan olehnya sepanjang berkarier di Korea Selatan.
Kontributor: Aditia Rizki
Berita Terkait
-
Timnas Voli Putra Indonesia dalam Asian Games 2023 Target 6 Besar Asia
-
Krisis Pemain Timnas Indonesia di Asian Games 2022, Indra Sjafri Tetap Santai
-
Ogah Jadi Agen atau Pelatih, Asnawi Mangkualam Ungkap Cita-citanya setelah Pensiun dari Sepak Bola
-
Bukan Karena Cedera, Persis Solo Ungkap Alasan Enggan Lepas Ramadhan Sananta untuk Asian Games 2022
-
5 Pemain Timnas Indonesia dengan Gaji Terbesar di Klub, Asnawi Nomor Empat
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Polemik Lahan IHIP di Luwu Timur, DPRD Sulsel Soroti Ganti Rugi Warga
-
Viral Penumpang Mobil Dinas Wakil Ketua DPRD Makassar Terekam Main Judol
-
RKAB 2026 Disetujui, PT Vale Siap Tancap Gas di Tiga Blok Raksasa
-
Ketua Adat Kajang Menang Sengketa Lahan Adat di Pengadilan
-
Zainal Arifin Mockhtar Jadi Guru Besar UGM, Jusuf Kalla: Kritik Bagian dari Demokrasi