SuaraSulsel.id - Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) mengungkap sebanyak 490 kasus dalam waktu 20 hari atau selama periode 4-23 Agustus 2023 melalui pelaksanaan Operasi Pekat Lipu 2023.
“Dalam operasi ini, sebanyak 490 orang kami jadikan tersangka,” ungkap Kepala Polda Sulsel Irjen Pol Setyo Boedi Moempoeni Harso pada konferensi pers di Mapolda Sulsel, di Makassar, Selasa 29 Agustus 2023.
Pada Operasi Pekat Lipu 2023, kata Setyoi, Polda Sulsel berhasil mengungkap 100 persen target operasi (TO) yakni sebanyak 83 kasus dan non TO 407 kasus, serta di antaranya 45 kasus merupakan anak di bawah umur atau berstatus pelajar.
Kapolda mengatakan selama operasi penyakit masyarakat (Pekat) tersebut, jajaran Polda Sulsel mengungkap kasus yang menjadi sorotan pihak kepolisian seperti pencurian kendaraan bermotor (curanmor), pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas) dan kejahatan lainnya.
Dari hasil kejahatan para tersangka, kata dia, Polda Sulsel mengamankan barang bukti, berupa enam unit mobil, 72 unit sepeda motor, 4 pucuk senjata api, 41 bilah senjata tajam, uang hasil kejahatan sebesar Rp22,6 juta serta 141 unit handphone.
Setyo menyampaikan bahwa operasi tersebut bertujuan untuk memberantas segala bentuk tindak kriminal serta mencegah terjadinya tindak kriminal lainnya agar tercapai situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif di wilayah Sulsel.
“Dalam rangka memelihara serta meningkatkan stabilitas serta menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polda Sulsel,” ujarnya.
Kapolda Sulsel juga mengimbau masyarakat agar ikut berperan aktif dalam menjaga keamanan di lingkungan tempat tinggal, sekolah dan kantor guna mencegah terjadinya kejahatan dan agar selalu waspada.
Baca Juga: TNI AD Dicatut dalam Bisnis Senjata Api Ilegal, Ada yang Dijual ke Teroris
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Tangis Bupati Gowa Pecah Lihat Kondisi Warga Miskin Ekstrem
-
Kampung Nelayan di Sulsel Ekspor Perdana Ikan Segar ke Arab Saudi
-
Waspada! Begini Rentetan Modus Jaksa Gadungan di Sulsel
-
CEK FAKTA: Benarkah Air Sinkhole di Limapuluh Kota Menyembuhkan Penyakit?
-
Begini Perkembangan Terbaru Penanganan Kasus di Morowali oleh Polda Sulteng