SuaraSulsel.id - Kapal Perang Republik Indonesia KRI Teluk Hading 538 milik TNI Angkatan Laut terbakar di perairan Bulukumba, Sulawesi Selatan.
Peristiwa itu terjadi pada Sabtu, 3 Juni 2023. Kapal diketahui terbakar sekitar pukul 14.15 Wita.
"Iya, betul. Sejumlah armada bantuan sudah menuju TKP," ujar Komandan Pos Jaga Pelabuhan Bira, Abidin saat dikonfirmasi.
Kapal terbakar di antara perairan Bira Bulukumba dan kepulauan Selayar. Letaknya sekitar 9 nautical mile dari pelabuhan Bira.
Baca Juga: Mengenal KRI Bung Karno Yang Diresmikan Megawati
Dari foto yang beredar di media sosial kapal mengeluarkan asap tebal berwarna hitam dan membumbung ke langit.
Sementara ada satu kapal tanker berupaya mendekat memberi bantuan.
Belum diketahui pasti soal kronologi penyebab kapal asal Jerman itu terbakar. Termasuk apakah ada korban jiwa.
"Belum ada informasi soal penyebabnya. Kami juga masih menunggu," jelasnya.
Kapal ini biasanya digunakan TNI Angkatan Laut untuk mengangkut pasukan yang bertugas untuk mengamankan pulau-pulau terluar yang berbatasan langsung dengan Indonesia.
Baca Juga: Megawati Hadiri Serah Terima dan Pengukuhan Komandan KRI Bung Karno-369 di Dermaga Kolinlamil
Namun kapal ini bukanlah armada tempur maupun pemukul. KRI Teluk Hading hanya digunakan sebagai armada pendarat dan pengangkut logistik dan dibekali senjata pertahanan diri berupa 1 kanon laras ganda kaliber 37mm Model 1939, 1 meriam Bofors 40/70 berkaliber 40mm dengan kecepatan tembakan 120-160 rpm, jangkauan 10 Km untuk target permukaan terbatas dan target udara dan 2 kanon laras ganda kaliber 25mm.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
Pilihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
Terkini
-
BRI Terus Kawal Mimpi Anak Muda di Pentas Sepak Bola Lewat Sponsorship GFL Series 3
-
5 Maklumat MUI Kota Makassar Terkait LGBT
-
Rumah Digeledah di Makassar Terkait Kasus Kredit PT Sritex
-
Selvi Ananda Dua Kali Salah: Sulawesi Disebut Sumatera, Ini Reaksi Hadirin
-
Dari Lomba Masak Jadi Jutawan: Kisah Inspiratif Ibu Rumah Tangga Ubah Kelor Jadi Cuan