SuaraSulsel.id - Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar menanggapi santai soal kabar dirinya akan jadi Calon Wakil Presiden, Berpasangan dengan Ganjar Pranowo. Ia mengaku masih meminta petunjuk Allah.
"Kita mau (salat) Istikharah dulu," ujar Nasaruddin Umar usai menghadiri pengukuhan Silaturahmi Nasional Alumni UIN Alauddin Makassar di Hotel Myko Makassar, Sabtu, 20 Mei 2023.
Nasaruddin belakangan ini santer diberitakan bakal mendampingi Ganjar pada Pilpres 2024. Keduanya bahkan bertemu di Manado, Sulawesi Utara pada Jumat, 19 Mei 2023, malam.
Namun, menurut Nasaruddin, pertemuannya dengan Ganjar Pranowo hanya menghadiri halal bi halal. Saat ditanya apakah ada pembahasan soal Pilpres dengan Gubernur Jawa Tengah itu, ia hanya tersenyum.
"Ya, pertemuan kita halal bi halal. Hmmm (soal Pilpres) nantilah kita lihat," ujar Nasaruddin.
Nasaruddin disebut-sebut masuk dalam bursa cawapres usungan PDIP dan PPP. Dukungan dari sejumlah pihak juga mulai berdatangan.
Salah satunya Mantan Sekjen Partai Golkar Idrus Marham. Kata Idrus, Nasaruddin Umar adalah sosok yang tepat sebagai calon Wakil Presiden.
"Pak Nas situ bukan karena Sulawesi, tetapi karena kompetensi, gagasan, kemampuan, jaringan dan ini rakyat Indonesia yang menilai," kata Idrus.
Mantan Menteri Sosial itu mengatakan kiprah Nasaruddin sudah sampai internasional. Dia berkompeten dan cerdas sehingga dilirik pimpinan partai.
"Dilihat dari sisi itu, tidak ada yang meragukan, bukan masalah layak atau tidak, tapi pimpinan partai melihat kompetensinya," jelas Idrus.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
Kabel Bawah Laut Bifrost Resmi Mendarat di Manado, Perkuat Konektivitas Digital Indonesia
-
Dorong Ekonomi Kawasan Timur, Manado Marketing Festival 2025 Sorot Peran Strategis Sulut
-
Ganjar Ikut Meramaikan Warna Perlawanan: Keberanian Itu Menular, Harapan Itu Abadi
-
Ganjar Pranowo Tinjau Langsung Kondisi Pasca-Demo Jogja, Tunggangannya Jadi Salah Fokus
-
Jejak Digital Noel: 5 Momen Viral Wamenaker Immanuel Ebenezer Sebelum Diciduk KPK
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
-
Evakuasi Ponpes Al-Khoziny: Nihil Tanda Kehidupan, Alat Berat Dikerahkan Diirigi Tangis
-
Statistik Brutal Dean James: Bek Timnas Indonesia Jadi Pahlawan Go Ahead Eagles di Liga Europa
Terkini
-
Detik-Detik Bocah 3 Tahun Terjatuh ke Laut di Pantai Losari
-
Labkesmas Makassar Kawal Program Makan Bergizi Gratis, Cegah Risiko Keracunan!
-
Anggota Bawaslu Wajo Diduga Lakukan Pelecehan Seksual Mundur Sebagai Komisioner
-
Maros Siapkan Jurus Ampuh Atasi Ledakan Sampah, Apa Itu?
-
Kota Makassar Masuk Daftar Prioritas Pembangunan PSEL Pemerintah Pusat