SuaraSulsel.id - Manajemen PSM resmi menghentikan kontrak enam pemain usai juara Liga 1 2022/2023. Skuad baru Juku Eja pun segera diumumkan.
Mereka yang terdepak adalah Rivky Mokodompit, Bryan Cesar, Dallen Boke, Ibnul Mubarak, Samuel Simanjuntak, dan Vivi Asrizal.
Kabar itu disampaikan pihak manajemen lewat akun instagram PSM_Makassar pada Sabtu, 13 April 2023.
"Terima kasih telah berjuang untuk pasukan Ramang. Walau harus berpisah, kalian akan tercatat dalam sejarah emas klub ini," tulis akun tersebut sambil menandai akun sejumlah pemain.
Yang mencengangkan adalah kiper Rivky Mokodompit juga ikut didepak. Padahal pemain ini mengawinkan gelar juara Liga 1 2022/2023 dan Piala Indonesia 2018/2019 bersama PSM Makassar.
"Terima kasih atas kerja kerasnya, Rivky! Semoga sukses untuk karirnya ke depan".
Selain karena faktor cidera, sejumlah pemain juga dianggap tidak berkontribusi di musim sebelumnya. Adapula pemain yang habis masa kontraknya.
Sementara, tiga pemain yang akan dipertahankan juga sudah diumumkan. Mereka adalah Muhammad Arfan, Wiljan Pluim, dan Rasyid Bakri.
PSM Makassar juga akan mendatangkan sejumlah pemain baru. Untuk menggantikan posisi pemain yang dilepas.
Baca Juga: Persija Dikabarkan Goda Kiper Muda PSM Makassar, Bersaing dengan Bali United
Namun hingga kini PSM Makassar belum membeberkan siapa-siapa pemain baru yang jadi anak asuh Bernardo Tavares. Termasuk, pemain yang akan dilepas sebagai evaluasi dari pertandingan musim lalu.
Sebelumnya Direktur Utama PSM Makassar Sadikin Aksa mengatakan pihaknya tentu melakukan evaluasi pasca menjuarai Liga 1. Namun semua tergantung keputusan dari pelatih Bernardo dan tim olahraga.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Krisis Gaji P3K di Donggala, Ini Kata Gubernur Sulteng
-
BNPT Mudahkan Korban Terorisme Klaim Hak: Cukup Klik 2 Link Ini
-
BYD atau Chery? Ini Mobil Listrik Kaum Sultan di Makassar
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Dendam Narkoba Motif Pembunuhan Berencana di Polewali Mandar, Pelaku Terancam Hukuman Mati