SuaraSulsel.id - Begal di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, makin berani. Pemudik menjadi sasaran. Bahkan dianiaya sampai terluka.
Korban bernama ML (25) dan NZ (16) ditebas tangan dan kepalanya. Mereka terpaksa dilarikan ke rumah sakit karena luka berat.
Peristiwa terjadi di Jalan Barawaja, Kecamatan Tallo, Kota Makassar. Korban diketahui berasal dari Kalimantan Timur dan sedang mudik lebaran ke Kota Makassar.
Kapolsek Tallo AKP Ismail mengatakan peristiwa berawal saat kedua korban sedang pulang bersilaturahmi dari rumah kerabatnya.
Korban sempat singgah mengisi BBM di Pertamini.
Namun, tiba-tiba pelaku mencegat dan mengancamnya dengan senjata tajam. Karena melawan, korban ditebas dan dikeroyok.
"Korban berhasil melarikan diri tapi ditebas tangan dan kepalanya. Barang-barangnya juga diambil," ujar Ismail, Senin, 24 April 2023.
Beruntung korban ditemukan oleh pengendara lain dan dilarikan ke rumah sakit. Satu orang korban terpaksa dirujuk ke Rumah Sakit Daya karena luka parah.
"Kondisi korban saat ini masih di rumah sakit tapi mulai membaik. Pak Kapolres juga sudah menjenguk langsung," tuturnya.
Baca Juga: Pemudik Mulai Balik dari Kampung Halaman ke Ibu Kota Hari Ini
Ismail mengaku kasus ini tengah dalam penyelidikan. Pelaku yang berjumlah lebih dari satu orang juga sedang dikejar.
"Pelakunya dalam pengejaran. Semoga segera ditangkap," katanya.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
Pemudik Mulai Balik dari Kampung Halaman ke Ibu Kota Hari Ini
-
Puncak Arus Balik Diprediksi Tanggal 24-25 April, Jokowi Imbau Hal Berikut: Berlaku untuk ASN, TNI, Polri, BUMN dan Pegawai Swasta Kategori Ini
-
Fakta Menarik! Hadiah untuk Juara India Super League Jauh Lebih Besar Dibanding BRI Liga 1, Masa iya sih?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Gubernur Sulsel: Medan dan Cuaca Hambat Pencarian Pesawat ATR di Bulusaraung
-
Titik Api Terdeteksi di Gunung Bulusaraung, Diduga Lokasi Pesawat Jatuh
-
Serpihan Diduga Pesawat ATR 400 Ditemukan di Bulusaraung, Ini Identitas Kru dan Penumpangnya
-
Berapa Orang Penumpang Pesawat ATR 400 yang Hilang Kontak di Maros? Pencarian Masih Berlangsung
-
Kronologi Pesawat ATR 400 Rute Jogja-Makassar Hilang Kontak di Maros