SuaraSulsel.id - Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares mengatakan ia beserta timnya mewaspadai kekuatan Persebaya Surabaya jelang pertemuan pada pekan ke-26 Liga 1 Indonesia di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Jumat.
Tavares menilai bahwa hasil minor yang didapatkan Persebaya Surabaya pada pekan sebelumnya tidak mempengaruhi pandangan dirinya.
"Persebaya tim bagus, mempunyai basis suporter yang besar mereka juga akan didukung banyak suporter mereka. Saya kira di pertandingan terakhir, mereka ini bukan menjadi gambaran kekuatan Persebaya sesungguhnya," ungkap Tavares melansir situs resmi Liga Indonesia, Rabu 22 Februari 2023.
Pada pertandingan sebelumnya, Persebaya dihancurkan Bali United dengan skor 0-4 dan Tavares menilai skuad asuhan Aji Santoso tersebut kurang beruntung.
"Menurut saya Bali (United) memiliki keberuntungan yang banyak dan terkait pertandingan nanti biasa saja," sambungnya.
Meski mewaspadai kekuatan Persebaya, pelatih asal Portugal itu menegaskan timnya siap untuk berjuang maksimal untuk mengamankan kemenangan.
PSM Makassar berambisi untuk menorehkan kemenangan kontra Persebaya setelah pada lima pertandingan sebelumnya mampu menorehkan catatan sempurna dengan mengalahkan Rans Nusantara FC, Arema FC, Barito Putera, Persib Bandung, dan Persik Kediri.
"Saya kira kita tetap memberikan yang terbaik. Kita bebannya sudah melampaui target kita sekarang yaitu lebih baik dari musim lalu dan saya kira semuanya senang. Sekarang kita bekerja keras untuk menatap pertandingan demi pertandingan," kata Tavares menjelaskan.
Pada pertandingan nanti PSM Makassar berusaha untuk meraih kemenangan untuk menjaga posisi mereka yang kini berada di puncak klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan torehan 53 poin dari 25 pertandingan. (Antara)
Baca Juga: Perburuan Juara Makin Panas, Ini Klasemen Terbaru BRI Liga 1 2022/2023
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Prof Yusril: Gubernur Sulsel Tidak Salah
-
Nusron Wahid Bongkar 6 Isu Panas Pertanahan di Sulsel: Dari Sertifikat Wakaf hingga Konflik HGU
-
Oknum Polwan dan TNI Diduga Peras Sopir Rp30 Juta Terancam Hukuman Berat
-
Sindikat Curanmor Pulau Sulawesi Ini Sudah Beraksi di 100 TKP
-
Pelatih PSM Makassar Pelajari Kekuatan PSBS Biak