SuaraSulsel.id - Wakil Presiden Republik Indonesia, KH Ma’ruf Amin datang ke Kabupaten Wajo dan Kota Makassar. Ia didampingi Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman saat melakukan kunjungan kerja.
Wapres Ma’ruf Amin datang menggunakan Helikopter VVIP Kepresidenan Super Puma TNI AU, dan lepas landas pada pukul 08.35 WITA dari Pangkalan Udara TNI AU Sultan Hasanuddin, Makassar.
Keduanya pun menuju Helipad Stadion Andi Ninnong, Kota Sengkang, Kabupaten Wajo.
Setelah menempuh penerbangan selama 60 menit, Wapres tiba di Kota Sengkang dan disambut oleh Bupati Wajo Amran Mahmud dan Wakil Bupati Amran dan Ketua Umum Pengurus Pusat Pondok Pesantren As'adiyah Muhammad Sagena.
Baca Juga: Gubernur Sulsel Andi Sudirman Resmikan Penerbangan Langsung Makassar - Bone, Harga Tiket Rp350 Ribu
Adapun agenda kunjungan Wapres di Kota Sengkang adalah untuk meresmikan Pembukaan Muktamar ke-XV Pondok Pesantren As'adiyah tahun 2022 di Lapangan Merdeka Kota Sengkang.
“Pertama, atas nama Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, saya Gubernur Sulawesi Selatan dan seluruh masyarakat dan wabil khusus keluarga besar As’adiyah mengucapkan selamat datang kepada Bapak Wakil Presiden, Bapak KH Ma’ruf Amin. Berkenan bersama keluarga dan rombongan hadir di Sulsel,” sebut Andi Sudirman Sulaiman.
Hadir juga, Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Andi Iwan Darmawan Aras; Anggota Komisi VI DPR RI, Rapsel Ali; Imam Besar Masjid Istiqlal Jakarta, Prof.Dr. KH. Nazaruddin Umar; Dirjen Bimas Islam Prof. Dr. Phil Kamaruddin dan Forkopimda Sulsel serta ratusan cabang As’adiyah dari seluruh Indonesia bahkan luar negeri.
Muktamar ke-XV Pondok Pesantren As'adiyah tahun 2022 mengambil tema "Transformasi Nilai-Nilai Wasathiyah As’adiyah Menuju Indonesia Tangguh dan Bermartabat".
Muktamar berlangsung pada tanggal 3 - 5 Desember 2022.
Setelah acara peresmian, Wapres diagendakan kembali ke Makassar di hari yang sama, melanjutkan agenda selanjutnya yaitu Silaturahmi dengan Civitas Akademika Universitas Muslim Indonesia (UMI) dan Pengukuhan Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) Provinsi Sulawesi Selatan di Kampus UMI, Jalan Urip Sumoharjo, Kecamatan Panakkukang, Kota Makassar.
Berita Terkait
-
Ma'ruf Amin Sebut Kesadaran Politik Para Kiai Sudah Hilang: Perannya Cuma di Pinggiran Masyarakat
-
Momen Pergantian Foto Presiden dari Jokowi ke Prabowo di Lingkungan Sekolah
-
Heboh! Baliho Terima Kasih Jokowi Banjiri Ibu Kota, Netizen Pertanyakan Keberadaan Ma'ruf Amin
-
Sikap Anak-anak Gibran dan Selvi Ananda di Istana Wapres Jadi Sorotan Publik: Gak Ada yang Tantruman
-
Momen Hangat Pisah Sambut Ma'ruf Amin dan Gibran di Istana Wapres
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
Terkini
-
KPK Kejar Aliran Uang Korupsi Kereta Api Sulsel
-
Kisah Pilu Pengungsi Lewotobi: "Lari Hanya Pakai Baju di Badan"
-
Kabar Baik! Wapres Gibran Janji Bahas Kelanjutan Pembangunan Stadion Sudiang
-
Dukung Ekonomi Hijau dan Inklusif, BRI Catat Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun
-
Rocky Gerung Kritik Debat Pilkada Makassar: Monoton dan Panelis Tersiksa