SuaraSulsel.id - Menjelang perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-127, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mengadakan kompetisi foto bertajuk BRILian Photography Competition (BRIGHT ON) 2022.
Corporate Secretary BRI, Aestika Oryza Gunarto mengajak masyarakat untuk memotret momentum pemulihan ekonomi serta memberikan optimisme ekonomi melalui sebuah karya fotografi. “BRI senantiasa memberikan ruang bagi masyarakat untuk berkarya dan lebih dekat dengan masyarakat dan palaku usaha yang terus tumbuh dan semakin tangguh,” ungkapnya.
Pada BRILian Photography Competition kali ini peserta kompetisi dapat mengeksplorasi tiga tema yang tersedia, antara lain Transformasi Digital BRI, UMKM & Ultra Mikro BRI Semakin Tangguh, dan BRI Memperluas Jangkauan & Memberi Kemudahan. Selaras dengan HUT ke-127 BRI, kompetisi ini juga memperebutkan total hadiah dengan nominal sebesar Rp127 juta.
Peserta terbagi dalam tiga kategori, yakni umum, pewarta foto, dan Pekerja BRI Group. Peserta dapat mengunggah satu per satu karya foto terbaiknya (bukan multiple post) melalui Instagram pribadi dengan menyertakan #127TahunBRI #HUTBRI127 #LombaFotoBRI127Tahun serta mention dan tag @bankbri_id serta tag minimal tiga teman untuk mengikuti lomba ini. Peserta juga harus menyertakan caption yang menunjang kelengkapan narasi dan informasi dari karya foto yang diunggah.
Baca Juga: BRI Perluas Bisnis melalui Layanan Berbasis Ekonomi Kerakyatan
Seluruh peserta juga wajib mem-follow akun @bankbri_id dan tidak men-private akun Instagram selama periode pengumpulan dan penjurian foto berlangsung. Di ajang ini, BRI tidak membatasi jumlah foto yang ingin peserta ikutsertakan dalam kompetisi.
Adapun kriteria foto adalah bukan merupakan hasil manipulasi digital. Lalu, ruang lingkup editing hanya sebatas cropping, saturation, dan contrast. Selain itu, tidak boleh menambahkan watermark atau identitas dalam foto yang diunggah. Karya foto yang mengandung unsur branding BRI akan mendapatkan poin khusus dalam penilaian BRIGHT ON 2022.
Batas pengumpulan karya BRIGHT ON 2022 ditetapkan hingga 28 November 2022 dengan periode penjurian sampai dengan 3 Desember 2022. Pengumuman pemenang akan dilakukan pada 9 Desember 2022. Untuk informasi lebih lanjut, peserta dapat mengunjungi laman www.bri.co.id/brighton2022.
Dalam penyelenggaraan kompetisi ini, BRI menggandeng Associated Press Chief Photographer for Indonesia Dita Alangkara dan Professional Photographer Andika Oky Arisandi sebagai dewan juri BRIGHT ON di tahun ini.
Baca Juga: Duh! Nikita Mirzani Diteror, Adiknya Diikuti Orang Tak Dikenal Hingga Rumah Dicorat Coret
Berita Terkait
-
'Juara..Juara' Teriakan Bobotoh Saat Padati Jalanan Kota Bandung
-
Yuran Fernandes Disanksi 1 Tahun, PSM Makassar Siap Banding!
-
Persib Ditahan Barito, Bojan Hodak: Lumayan Dapat 1 Poin
-
Taktik Jitu Jan Olde Riekerink Bawa Dewa United Tumbangkan Persita
-
Hasil BRI Liga 1: Dewa United Hajar Persita, PSS Hantam PSIS Semarang
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Elkan Baggott Pergi
- 5 Rekomendasi HP Gaming Rp1 Jutaan: Kamera Oke, RAM Besar Baterai Awet
- Selamat Tinggal Miliano Jonathans, Orang dalam PSSI Bongkar Fakta Ini
- Blak-blakan Zarof Ricar Sering Main Kasus, Ungkap Sosok Hakim Agung Pemberi Akses Perkara
- Mengenal Siti Purwanti, Ibu Maxime Bouttier yang Meninggal di Rumah Luna Maya
Pilihan
-
Emas Antam Masih Cuan di Akhir Pekan, Tembus Rp1,928 Juta per Gram
-
Heboh Kabar Stadion Utama Riau Dijual, Akhirnya Diklarifikasi
-
Blak-blakkan Bojan Hodak Bawa Persib Back to Back Juara Liga 1: Pemain Dikasih Pukulan Kasih Sayang
-
Penjualan Mobil Honda Anjlok Paling Parah di April 2025, Sudah Kalah dari BYD
-
Soal Daerah Istimewa Surakarta, Aria Bima: DPR Tak Tertarik Bahas Usulan DIS
Terkini
-
Rusdi Masse Bertemu Jokowi di Solo, Makin Mantap Gabung PSI?
-
Lowongan Kerja SPG dan SPB di Kota Makassar: Mandalika Perfumery Butuh Kamu!
-
Perkuat SDM Unggul, BRI Hadirkan Solusi Pendidikan Digital di Wilayah 3T
-
Investasi Bergairah, Realisasi di Sulsel Naik Rp1,4 Triliun
-
Sambut Libur Panjang, Jangan Lupa Klaim Saldo DANA Kaget Hari Ini!