SuaraSulsel.id - Warga Makassar mengeluh tidak bisa menggunakan layanan WhatsApp. Baik mengirim pesan, suara, atau panggilan. Peristiwa ini dirasakan mulai terjadi sekitar pukul 16.00 Wita.
"Saya kira HP saya bermasalah, ternyata WhatsApp yang gangguan. Jadi saya pakai jaringan telepon biasa untuk komunikasi," ungkap Irmawati, dosen perguruan tinggi swasta di Kota Makassar, Selasa 25 Oktober 2022.
Layanan pesan instan WhatsApp (WA) dilaporkan mengalami gangguan (down) pada Selasa (25/10/2022) siang. Tidak hanya pulau Sulawesi, gangguan juga dilaporkan terjadi di pulau Kalimantan.
WhatsApp down terjadi sekitar pukul 14.10 WIB, baik untuk percakapan personal maupun grup.
Baca Juga: Tak Hanya di Indonesia, WhatsApp Eror Juga Terjadi di Berbagai Negara
Laporan WhatsApp error terus bermunculan di media sosial. Tidak hanya Indonesia, WhatsApp down juga terjadi di Amerika Serikat, Kanada, dan Eropa. Laporan juga masuk dari India, Malaysia, Jepang, dan Filipina.
Pengguna WhatsApp tidak bisa mengirim pesan teks atau gambar.
Layanan WhatsApp down pada Selasa (25/10/2022). Pengguna layanan pesan instan milik Meta tersebut mengeluhkan permasalah tersebut di Twitter dan bahkan menjadi topik paling ramai nomor satu di media sosial tersebut.
Belum diketahui apa penyebab gangguan yang mulai terasa pada Selasa siang tersebut. Whatsapp maupun Meta juga belum memberikan keterangan resmi.
Keluhan atas WhatsApp tidak hanya disampaikan oleh penggunanya di Indonesia, tetapi juga di Filipina, Amerika Serikat, India dan Eropa.
Baca Juga: Waduh! WhatsApp Down, Netizen: Bisa Bikin Doi Ngambek Lagi nih
Pengguna WhatsApp saat ini tak bisa terkoneksi ke aplikasi tersebut. Pesan-pesan tak bisa dikirim dan dibuka. Sementara di WhatsApp Web, terus muncul tulisan "Connecting". Fitur panggilan, termasuk video call, juga tak bisa digunakan.
Berita Terkait
-
Fitur Baru WhatsApp Cegah Orang Lain Simpan Otomatis Media yang Dikirim
-
WhatsApp Kembangkan Privasi Obrolan Tingkat Lanjut, Berbagi Pesan Akan Dibatasi
-
Cara Kunci WhatsApp Supaya Tidak Dibuka Sembarangan, Amankan Privasi
-
Fitur Pembatasan Pesan Broadcast Sedang Dikembangkan WhatsApp
-
CEK FAKTA: Benarkah Ada Kanal Pengaduan Penipuan Online via WhatsApp?
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Rahasia Desa Wunut Klaten Berdaya dengan BRI dan Sejahterakan Warganya
-
Mudik Nyaman Tanpa Khawatir! Ini Upaya Polres Majene Jaga Rumah Warga Selama Libur Lebaran
-
Drama PSU Palopo: Bawaslu Desak KPU Diskualifikasi Calon Wakil Wali Kota?
-
Berpartisipasi dalam BRI UMKM EXPO(RT) 2025, Minyak Telon Lokal Kini Go Global
-
Primadona Ekspor Sulsel Terancam! Tarif Trump Hantui Mete & Kepiting