SuaraSulsel.id - Sesama fotografer terlibat perkelahian di Menara Phinisi Universitas Negeri Makassar (UNM), Jalan AP Pettarani Makassar, Selasa 18 Oktober 2022.
Mengutip Terkini.id -- jaringan Suara.com, perkelahian mengakibatkan sejumlah mahasiswa yang wisuda panik.
Salah satu petugas keamanan kampus sempat melerai. Diduga perkelahian itu dilakukan oleh fotografer yang tidak terdaftar di panitia acara wisuda UNM.
Kemudian fotografer lainnya datang, cekcok dan terjadi adu jotos. Motif perkelahian itu diduga karena rebutan wisudawan yang ingin memakai jasa fotografer.
Humas Kampus UNM Burhanuddin mengatakan, oknum yang berkelahi bukan dari kalangan mahasiswa. Melainkan orang luar.
“Itu orang luar yang berkelahi, bukan mahasiswa kami. Perkelahian selesai setelah pihak keamanan kampus melerai,” kata Burhanuddin.
Dia menambahkan bahwa kejadian tersebut seusai pelaksanaan wisuda.
“Sudah lama selesai wisuda. Kejadiannya saat para wisudawan tengah berfoto-foto,” tambahnya.
Burhanuddin mengatakan diduga kedua belah pihak memiliki dendam lama. Satu saksi kejadian, Budi (32 tahun) mengaku perkelahian itu dilakukan sesama fotografer.
Baca Juga: Nyesek, Foto-Foto Pengantin Dihilangkan Fotografer dan Hanya Akan Diganti Foto Frame 20R
Hal itu berawal dari seorang fotografer yang memanggil rekannya. Hingga ribut dan terjadi saling pukul.
“Yang berkelahi bukan fotografer resmi yang terdaftar di panitia wisuda,” ungkapnya.
Ketua UPT Keamanan Kampus UNM Dahlan mengatakan, insiden perkelahian itu terjadi setelah proses wisuda selesai digelar.
Dahlan mengungkapkan, berdasarkan informasi dua fotografer yang berkelahi saling menyimpan dendam. Sebelumnya mereka juga sempat terlibat cekcok di acara wisuda yang digelar di Hotel Claro.
“Yang berkelahi 2 orang. Menurut informasinya persoalan pelanggan foto wisuda di (hotel) Claro. Kasus lama ketemu di sini (wisuda UNM), akhirnya berkelahi, baku pukul,” ungkap Dahlan.
UNM juga menegaskan dalam insiden perkelahian dua fotografer itu sama sekali tidak ada mahasiswa yang terlibat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Cara Menukar Uang Baru Bank Indonesia Lewat Aplikasi PINTAR
-
Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
-
PSM Makassar Tanpa Tavares: Siapa Ahmad Amiruddin, Pelatih Interim Juku Eja?
-
Gubernur Sulsel Wajibkan Program MBG Serap Pangan Lokal
-
Benteng Terakhir Runtuh: Saat Ayah Kandung dan Guru Jadi Predator Paling Keji di Makassar