SuaraSulsel.id - Pemain bertahan Persipura Jayapura Ricardo Salampessy resmi mengantongi sertifikat pelatih A AFC. Setelah mantan pemain timnas Indonesia itu mengikuti kursus yang digelar PSSI di Bali pada 13-25 Juni 2022 dan Tangerang pada 25 Juli hingga 6 Agustus 2022.
"Puji Tuhan dengan kerja keras dan usaha saya berhasil memperoleh sertifikat pelatih A AFC," kata Ricardo Salampessy dalam siaran pers yang diterima ANTARA di Jayapura, Senin 5 September 2022.
Dengan mengantongi sertifikat pelatih A AFC pemain yang mengawali karir di Persiwa Wamena telah memenuhi syarat menjadi asisten pelatih pada Liga 1 serta menjadi pelatih kepala pada Liga 2 Indonesia.
"Pasti saya merasa senang sekali bisa memperoleh sertifikat dan ini menjadi modal saat saya pensiun nanti," ujarnya.
Baca Juga: Usai Raih Hasil Imbang Lawan PSS Sleman, Nil Maizar : Penyelesaian Akhir Harus Dievaluasi
Ricardo saat ini memang masih berstatus sebagai pemain Persipura Jayapura untuk kompetisi Liga 2 musim 2022-2023.
Dia masih dipercaya pelatih Ricky Nelson untuk mengawal lini belakang klub berjuluk Mutiara Hitam tersebut bersama Brian Fatari, Wulf Horota, Syaiful Indra dan Yustinus Pae.
Sementara itu, Manajer Persipura Yan Permenas Mendenas mengaku bahwa keberhasilan Ricardo Salampessy dalam meraih sertifikat pelatih A AFC akan memberikan dampak positif bagi klub Mutiara Hitam.
Menurut Mandenas, Ricardo bisa diberdayakan menjadi asisten pelatih ketika dibutuhkan oleh manajemen tim Persipura.
"Dia (Ricardo) adalah pemain Persipura tentu dia sangat mengetahui tim ini secara mendalam suatu saat dia akan dibutuhkan Persipura," Katanya.
Baca Juga: Bertandang ke Palembang Tanpa Mofu, Semen Padang FC Optimis Pulang dengan Poin
Dia berharap kepada seluruh mantan pemain atau pemain Persipura yang memiliki bakat pelatih bisa mengikuti jejak dari pemain berdarah Maluku tersebut.
"Sehingga ke depan kami tidak sulit mencari pelatih yang memiliki sertifikat A AFC atau yang lebih tinggi lagi," ujarnya. (Antara)
Berita Terkait
-
Keren! Penerjemah Timnas Indonesia Jeong Seok Seo 'Jeje' Lulus Sebagai Pelatih
-
Shin Tae-yong Jadi Role Model untuk Pelatih Lokal, Ini Kata Erick Thohir
-
Pelatih Futsal Cabuli Anak Didiknya, Diiming-imingi Tidak Dikeluarkan dari Tim
-
Cek Fakta: Shin Tae-yong Mundur jadi Pelatih Timnas Indonesia usai Indonesia kalah dari China
-
Dear Suporter: Jangan Mudah Teriak STYOut, Ganti Pelatih Bukan Solusi Bijak
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
- Cucu Ulang Tahun, Kado dari Kris Dayanti untuk Azura Bikin Atta Halilintar Semringah: Masya Allah!
- Dihujat Gegara Sindir Raffi Ahmad, Pendidikan Andhika Pratama dan Andre Taulany Tak Jauh Beda
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Kabar Baik! Wapres Gibran Janji Bahas Kelanjutan Pembangunan Stadion Sudiang
-
Dukung Ekonomi Hijau dan Inklusif, BRI Catat Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun
-
Rocky Gerung Kritik Debat Pilkada Makassar: Monoton dan Panelis Tersiksa
-
Azizah Tolak Menyantap Makanan Bergizi Pemberian Wapres Gibran Rakabuming
-
Mau BMW & Hadiah Mewah Lainnya? Yuk! Ikutan BRImo FSTVL