SuaraSulsel.id - Kesebelasan Kalteng Putra FC bertekad tampil percaya diri saat menghadapi Persewar Waropen dalam lanjutan Liga 2 Indonesia musim 2022-2023 di Stadion Mandala Jayapura, Minggu (4/9) pukul 15.15 WIT.
Setelah pada laga perdana kalah dari Persipura Jayapura.
Asisten pelatih Kalteng Putra Yudi Saptiawan di Jayapura, mengatakan kekalahan dari Persipura pada laga sebelumnya tidak menjadi patokan bagi timnya meraih hasil maksimal di kandang Persewar Waropen.
"Kami siap mencuri poin penuh saat menghadapi Persewar di kandang mereka besok," katanya, Sabtu 3 September 2022.
Klub berjuluk Laskar Isen Mulang itu akan menampilkan permainan terbaik apalagi semua pemain saat ini dalam kondisi sangat baik dan siap 100 persen menatap laga melawan Persewar.
"Kami sudah melakukan evaluasi setelah menghadapi Persipura. Kelemahan juga sudah kami diperbaiki dan kami sudah siap bertanding melawan Persewar," katanya menambahkan.
Senada disampaikan salah satu pemain Kalteng Putra Marsel Kararbo.
Mantan punggawa Persewar Waropen itu optimistis Kalteng Putra mampu mengalahkan klub Mutiara Bakau julukan dari Persewar Waropen.
"Misi kami datang ke Papua paling utama adalah untuk membuat yang terbaik," katanya. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Kepala Daerah Dipilih DPRD? Parpol di Sulawesi Selatan Terbelah
-
Pemprov Sulsel Umumkan Tender Preservasi Jalan Rp278,6 Miliar
-
Banjir Rendam Donggala, Angin Kencang Rusak Rumah di Palu
-
Korban Meninggal Banjir Bandang Pulau Siau jadi 17 Orang, 2 Warga Hilang
-
Lowongan Kerja PT Vale: Senior Coordinator for Publication, Reporting, and Public Relation