SuaraSulsel.id - PT Pos Indonesia menyalurkan bantuan langsung tunai dari pengalihan subsidi bahan bakar minyak atau BLT BBM bagi 130.248 keluarga penerima manfaat di Provinsi Sulawesi Tengah.
Kepala PT Pos Indonesia Cabang Kota Palu Muhammad Subhan mengatakan penyaluran bantuan sudah dimulai di Kota Palu.
Menurut dia, ada 10.110 keluarga yang terdaftar sebagai penerima manfaat BLT BBM di Kota Palu.
Pemerintah memberikan BLT BBM senilai Rp600.000 per keluarga penerima manfaat. Bantuan tersebut disalurkan dalam dua tahap melalui Kantor Pos.
Baca Juga: Harga Pertalite Fix Jadi Rp10 Ribu, 70 Persen Subsidi Dinikmati Pemilik Mobil Pribadi
Menurut data Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Tengah, penerima BLT BBM di antaranya meliputi 10.110 keluarga di Kota Palu, 16.387 keluarga di Kabupaten Banggai, 6.600 keluarga di Kabupaten Banggai Kepulauan, 1.857 keluarga di Kabupaten Banggai Laut, dan 8.544 keluarga di Kabupaten Buol.
Selain itu, penerima BLT BBM tersebar di Kabupaten Donggala (14.653 keluarga), Kabupaten Morowali (4.877 keluarga), Kabupaten Morowali Utara (5.089 keluarga), Kabupaten Parigi Moutong (20.038 keluarga), Kabupaten Poso (13.417 keluarga), Kabupaten Sigi (10.980 keluarga), Kabupaten Tojo Una-una (8.281 keluarga), dan Kabupaten Toli-toli (9.416 keluarga).
Sebagaimana dalam penyaluran BLT minyak goreng, Muhammad Subhan menjelaskan, PT Pos menerapkan tiga skema dalam menyalurkan BLT BBM.
Pada kelompok rentan dan difabel, ia mengatakan, BLT BBM disalurkan langsung ke rumah penerima manfaat.
Selain itu, ia melanjutkan, penyaluran bantuan dilakukan dengan mengumpulkan penerima manfaat di satu tempat.
"Metode penyaluran terakhir adalah dengan membuka langsung pelayanan penyaluran BLT melalui loket-loket Kantor PT Pos," katanya, Sabtu 3 September 2022.
Salah seorang warga yang sudah menerima BLT BBM tahap pertama senilai Rp300.000 di Kota Palu ada Patria. Merasa terbantu dengan adanya bantuan dana dari pemerintah tersebut.
"Membantu kami dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari di tengah harga pangan yang mulai naik," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Pembelian BBM di Jakarta Bakal Kena Pajak, Begini Aturannya!
-
Vendor Kasus BBM Tak Bisa Dikambinghitamkan
-
Arab Saudi Tertarik Bisnis Mineral di Indonesia
-
Istri Sah Ngamuk Bergelantungan di Mobil Pajero Sport Gara-gara Suami Ketahuan Selingkuh
-
Siap-siap! Ojol Akan Berstatus Pelaku UMKM, Bisa Raih Bansos Hingga Beli BBM Subsidi
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Wakil Presiden yang Tegur Menteri Pertanian Amran Sulaiman: Jusuf Kalla atau Ma'ruf Amin
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini