SuaraSulsel.id - Proses pergeseran jembatan rel kereta api di Kecamatan Lau, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan bakal memakan waktu lebih dari empat jam. Jalan poros Maros-Pangkep ataupun sebaliknya akan ditutup sementara.
Karena ada pemasangan jembatan untuk rel kereta api. Penutupan jalur lalu lintas untuk sementara akan dimulai pada Rabu, 24 Agustus 2022, mulai pukul 23.00 Wita sampai pukul 04.00 Wita, dini hari.
PPK Maros-Pangkep Balai Kereta Api Sulawesi Selatan Ari Wibowo mengatakan jembatan akan digeser menggunakan teknik hidrolik. Panjangnya sekitar 60 meter. Sekali geser, bisa sampai 90 cm.
Dalam 90 cm sekali geser itu, kata Ari, memakan waktu sekitar 5 menit. Sementara, pergeseran akan dilakukan hingga 45 kali.
Baca Juga: Luhut Tegaskan Kereta Api Sulawesi Selatan Berlanjut, Rel Tak Perlu Dipertentangkan
"Butuh waktu kurang lebih 3,75 jam atau hampir empat jam untuk menggeser. Selama itu jalanan akan ditutup," ujar Ari, Selasa, 23 Agustus 2022.
Ari menambahkan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, pihaknya sudah bekerja sama dengan Dinas Perhubungan dan aparat kepolisian setempat untuk mengatur pengalihan jalur lalu lintas.
Jika pengerjaan belum rampung hingga batas waktu yang ditentukan, maka pergeseran bisa ditunda sementara. Setelah lalu lintas lengang, maka pengerjaan bisa kembali dilakukan.
"Kita bisa hentikan sementara. Tapi kami yakin proses pergeseran bisa dilakukan sesuai jadwal," ungkapnya.
Kasatlantas Polres Maros AKP Abdul Malik mengatakan pihaknya sudah menyiapkan jalur alternatif yang bisa dilalui oleh pengendara. Namun, ia mengimbau agar masyarakat bisa menunda perjalanan terlebih dahulu.
Baca Juga: Viral Siswa SD di Maros Panjat Tiang Bendera Demi Merah Putih Bisa Berkibar
"Hanya sehari di tanggal 24 Agustus menuju tanggal 25 Agustus, dini hari. Kalau memang tidak terlalu penting, mungkin perjalanannya bisa dulu ditunda," kata Malik.
Berita Terkait
-
Kereta Api Jayakarta Dilempari Batu, KAI Daop 6 Yogyakarta Geram dan Ancam Pidana Berat
-
Siapkan Rp 20 triliun, Kang Dedi Mulyadi Akan Aktifkan 11 Jalur Kereta Api di Jabar
-
Turis Rusia Nekat! Aksi Gila Naik Kereta Batu Bara Babaranjang Viral!
-
KAI Beberkan 10 Relasi Kereta Api yang Angkut Penumpang Paling Banyak Selama Lebaran
-
Kecelakaan di Perlintasan Kereta Api Jadi Alarm Penting Taat Berlalu Lintas
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!