SuaraSulsel.id - Ketua DPRD Kota Parepare Andi Nurhatina Tipu dikabarkan meninggal dunia di Rumah Sakit Andi Makkasau Kota Parepare.
Kader Partai Golkar Sulsel itu menghembuskan nafas terakhirnya sekitar pukul 09.00 Wita.
"Innalillahiwainnailaihirajiun telah berpulang ke Rahmatullah Ibu Andi Nurhatina Tipu Ketua DPRD Kota Pparepare. Semoga almarhumah mendapat tempat yang layak dan terbaik di sisi Allah subhanahu wa taala dan keluarga yang ditinggal sabar, tabah, dan ikhlas menerima ujian ini. Alfatiha," tulis salah satu Anggota DPRD Kota Parepare, Sudirman Tansi di akun media sosialnya, Kamis, 18 Agustus 2022.
Sehari sebelumnya, Andi Nurhatina diketahui sempat menghadiri upacara detik-detik proklamasi kemerdekaan di alun-alun kota Lapangan Andi Makkasau Parepare. Ia bertugas membacakan naskah proklamasi.
Namun, pada malam harinya, ia sempat dilarikan ke rumah sakit. Nurhartina mengeluh sedang tidak enak badan.
Wali Kota Parepare Taufan Pawe juga menyampaikan ungkapan duka mendalam terhadap berpulangnya Nurhartina. Ia mengatakan, hari ini Golkar kehilangan dua kader terbaiknya.
Selain Nurhartina, Kader Golkar, Sekretaris DPD Golkar Makassar Irianto Ahmad juga dinyatakan meninggal dunia.
"Pagi ini Partai Golkar Sulawesi Selatan kehilangan dua kader terbaiknya. Sahabat saya Puang Tina (Andi Nurhatina Tipu), Ketua DPRD Kota Parepare yang juga sebagai Bendahara DPD Golkar Kota Parepare," kata Taufan.
"Juga kakak saya Bapak Irianto Achmad, Anggota DPRD Kota Makassar pada masanya yang juga sebagai Sekretaris DPD Golkar Makassar," lanjutnya.
Baca Juga: Ibu Muda Meninggal Dunia karena Ikut Lomba Balap Karung, Keluarga: Ia Habis Lahiran 2 Bulan Lalu
Taufan Pawe berharap keduanya mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan.
"Semoga almarhum dan almarhumah husnul khatimah, mendapat tempat terbaik di sisi Allah azza wa jalla," ujar Taufan.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
Terkini
-
PT Vale Tegaskan Tak Terlibat Rencana Markas TNI-AD di Tanamalia
-
Dasco Akan Tertibkan Yasika Aulia, Anak Anggota DPRD Sulsel yang Dijuluki 'Ratu Dapur' MBG
-
Usai Nikahi Korban Pemerkosaan, Bripda Fauzan Dipecat Sebagai Anggota Polri
-
Gubernur Sulsel Terima Penghargaan Indonesia's SDGs Action Awards 2025
-
BMKG Rilis 287 Gempa di Sulawesi Utara: Mana Paling Berbahaya?