SuaraSulsel.id - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) jalur zonasi SMA di Kota Makassar kembali ricuh. Sejumlah orang tua mengamuk di SMAN 1 Makassar.
Pasalnya, mereka sudah menunggu sedari pagi sambil menunggu antrean. Sementara, panitia PPDB enggan keluar ruangan untuk membagikan nomor antrean.
Sejumlah orang tua emosi mengepung ruang guru. Mereka mengetok-ngetok jendela dan pintu agar panitia keluar ruangan.
Para siswa dan orang tua terlihat membludak di hari kedua PPDB untuk jalur zonasi.
Selain melakukan pendaftaran online, mereka juga tetap diminta ke sekolah untuk melakukan verifikasi. Untuk penarikan titik koordinat antara jarak rumah dan sekolah.
Kepala Dinas Pendidikan Sulsel Setiawan Aswad mengaku sejak awal sudah mewanti-wanti agar sekolah bisa mengantisipasi hal tersebut.
Verifikasi akan membludak di sejumlah sekolah seperti SMAN 17, SMAN 1, SMAN 2, SMAN 5, dan SMAN 21 Makassar.
"Memang sekolah kewalahan. Sebenarnya kita sudah sampaikan ke sekolah. Saya sudah wanti-wanti bahkan tadi pagi saya ingatkan lagi sekolah-sekolah jangan sampai ada penumpukan begitu," ujat Setiawan saat dihubungi, Selasa, 5 Juli 2022.
Setiawan menjelaskan pihak sekolah sebenarnya sudah mengatur sistem verifikasi. Ada jumlah maksimal yang akan diverifikasi dalam sehari. Tergantung pendaftarnya.
Baca Juga: Ini Dia Daftar Nama Peserta Didik Lolos PPDB Jateng 2022 SMA dan SMK, Cek Yuk
Namun, orang tua tetap datang ke sekolah. Mereka khawatir anaknya tidak diterima sehingga membludak.
Berita Terkait
-
Sidang Hasto Ricuh, Kubu PDIP Usir Massa Beratribut 'Save KPK': Cara Mereka bisa Mengadu Domba!
-
CEK FAKTA: Video Ricuh DPR untuk RUU Perampasan Aset Ternyata Hoaks
-
Demo UU TNI Berujung Ricuh, LBH Ansor Buka Posko Pengaduan Korban Kekerasan Aparat
-
Malang Membara: Demo Tolak UU TNI Ricuh, Pos DPRD Dibakar, Puluhan Luka!
-
PPDB Resmi Berganti Jadi SPMB, Ini Tindak Lanjut Pemda
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Wakil Presiden yang Tegur Menteri Pertanian Amran Sulaiman: Jusuf Kalla atau Ma'ruf Amin
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini