SuaraSulsel.id - Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia memberikan penghargaan kepada Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), Kamis (23/6/2022) di Jakarta.
Penghargaan tersebut bernama “Merdeka Award”. Penghargaan ini diperoleh atas prestasi dan inovasi Pemprov Sulsel dalam memberikan penanganan dan peningkatan Usaha Menengah dan Kecil Mikro (UMKM) di Sulsel.
Adapun penghargaan ini diberikan langsung kepada Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia Teten Masduki atas dedikasi dan inovasi Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman dalam meningkatkan dan mengembangkan UMKM di Sulsel.
Mewakili Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman menerima penghargaan tersebut adalah Kadis Kominfo-SP Sulsel Amson Padolo.
Menurutnya, Sulsel layak mendapatkan penghargaan ini karena bukti konkret bantuan dan dukungan pemerintah provinsi Sulsel atas peningkatan UMKM dan intensitas pemberitaan soal UMKM di Sulsel melalui media massa.
Selain Pemprov Sulsel, dua provinsi yang juga mendapatkan penghargaan Merdeka Award ini adalah Provinsi Jawa Barat dan Provinsi Jawa Tengah.
“Inovasi pemerintah daerah Jawa Barat, Jawa Tengah dan Sulsel itu sangat baik. Selamat atas penghargaan ini, Dipertahankan,” ujar Teten.
Sekadar diketahui, di bawah kepemimpinan Andi Sudirman Suliman sebagai Gubernur Sulsel Pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) makin meningkat hingga 1,5 juta unit usaha.
Sejumlah unit usaha di antaranya bahkan mulai berorientasi mendukung kinerja ekspor menjadi penopang pertumbuhan ekonomi.
Kadis Kominfo Sulsel Amson Padolo dalam sambutan singkatnya menyampaikan permohonan maaf karena Gubernur Sulsel tak bisa hadir karena ada acara di Sulsel.
“Kami juga menyampaikan terima kasih atas Penghargaan ini. Sulsel memang dibawah kepemimpinan Pak Gubernur Andi Sudirman Sulaiman fokus dalam pengembangan dan pemberdayaan UMKM,” ujar Amson Padolo.
Berita Terkait
-
KUR BRI Buktikan Bisa Naikkan Pendapatan UMKM, Sistem Graduasi Jadi Salah Satu Kunci
-
Alasan KUR Tidak Masuk Program Penghapusan Utang UMKM, Pengamat Soroti Tantangannya
-
Rawan Tak Tepat Sasaran, Kebijakan Hapus Buku Kredit UMKM Butuh Kajian Lagi
-
Kategori UMKM yang Tak Bisa Ajukan Penghapusan Utang dari Pemerintah
-
LPDB-KUMKM Tetap Komitmen Optimalkan Pengelolaan Piutang Negara
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik
-
Apakah Garmin Venu 3 Memiliki Layar Sentuh? Temukan Jawaban Beserta Fitur-Fitur yang Dimilikinya
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI