SuaraSulsel.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memastikan seluruh persiapan ajang balap mobil listrik Formula E Jakarta sudah rampung. Menjelang kejuaraan dunia yang akan diadakan pada Sabtu (4/6) di Sirkuit Ancol, Jakarta Utara.
"Tiga hari dari pelaksanaan, bisa dikatakan seluruh fase persiapan sudah selesai," kata Anies di Sirkuit Formula E Jakarta di Ancol, Jakarta Utara, Rabu 1 Juni 2022.
Anies menambahkan, saat ini panitia penyelenggara hanya tinggal memoles kelengkapan pendukung seperti pemasangan stiker dan pengecatan yang semuanya dalam tahap akhir.
"Ada beberapa finalisasi yang sifatnya kosmetik, pengecatan, pemasangan stiker, tapi semua yang sifatnya substansi untuk terselenggaranya Jakarta E-Prix sudah siap," katanya.
Tak hanya itu, para pebalap Formula E Jakarta juga semuanya sudah tiba pada Rabu sore ini.
"Para pebalap sore ini akan 100 persen tiba di Jakarta," katanya.
Terkait penjualan tiket, Anies menyebutkan, sudah tuntas. Namun dia tidak memberikan data persentase tiket yang sudah terjual.
"Kami bersyukur penjualan tiket sudah tuntas, nanti dalam (sirkuit) sini ada sekitar 22 ribu orang yang berada di dalam kawasan sirkuit," katanya.
Anies mengecek kesiapan akhir Sirkuit Formula E Jakarta di Ancol, Jakarta Utara, bersama Ketua Komite Penyelenggara Formula E Jakarta Ahmad Sahroni dan didampingi Co-Founder Formula E Alberto Longo.
Panitia menjual sekitar 60 ribu tiket berbagai kategori penonton dengan harga paling murah Rp250 ribu hingga paling mahal Rp10 juta sebelum pajak. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan