SuaraSulsel.id - Sejumlah personel TNI/Polri di Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua, siap mengawal lembaga masyarakat adat (LMA) yang berencana menggelar upacara Hari Lahir Pancasila pada 1 Juni 2022 di Jayawijaya.
Kapolres Jayawijaya AKBP Muh Safei di Wamena, mengatakan pengamanan tersebut untuk menyukseskan upacara yang rencananya dilangsungkan di Lapangan Pendidikan Jayawijaya.
"Kami, TNI/Polri dan pemda, sudah sampaikan akan memberikan pengamanan. Silakan beraktivitas seperti biasa, personel yang dilibatkan yakni dari Kodim dua SSK, Batalyon dua SSK, dan dari Polres Jayawijaya sendiri ditambah Brimob," katanya, Selasa 31 Mei 2022.
Safei mengatakan pengamanan itu akan dibantu anggota Satpol PP, Pemadam Kebakaran, dan organisasi radio amatir Orari. "Kami juga mengharapkan dukungan seluruh masyarakat untuk mewujudkan Jayawijaya yang aman," katanya.
"Besok, Insyaallah kami akan memberikan pengamanan masyarakat tetapi ini semua kembali kepada masyarakat. Ada tokoh masyarakat dan agama yang punya andil dalam pengamanan itu sendiri," katanya.
Kapolres mengatakan walau 2 hari terakhir ini kelompok berseberangan melakukan protes atas rencana kegiatan LMA yang nantinya dirangkai dengan deklarasi daerah otonomi baru (DOB), situasi Jayawijaya aman.
"Secara keseluruhan situasi kamtibmas di Jayawijaya aman terkendali," katanya.
Upacara Hari Lahir Pancasila yang dirangkai dengan deklarasi DOB itu nantinya melibatkan perwakilan anggota LMA dari sembilan kabupaten dan LMA distrik-distrik di wilayah pegunungan tengah Papua. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Magang ke Jepang: Pemprov Sulsel Siapkan Peta Industri
-
Gubernur Sulsel Dorong Guru Agama Profesional dan Ajarkan Anak Cinta Al-Quran
-
Seberapa Tangguh Mobil Listrik Digunakan Saat Banjir? Ini Penjelasan BYD
-
Pengadilan Eksekusi Tanah Jusuf Kalla Tanpa Konstatering BPN, Nusron Wahid: Kok Bisa..
-
Mentan Amran: Aku yang Terdepan Lawan Mafia Pangan!