SuaraSulsel.id - Undang pelantikan Ni'matullah Erbe menjadi Ketua Demokrat Sulsel pada 28 Mei 2022 terlihat beredar di media sosial.
Nurlinda Salengke Ketua Tim Kerja Pelantikan Ketua Demokrat Sulsel mengatakan, pengurus Demokrat Sulsel sudah melakukan audiensi dengan Kapolda Sulsel. Panitia meminta ada pengamanan terhadap pengurus DPP yang akan hadir di Sulsel.
Apalagi ada ancaman dari pihak-pihak tertentu di media sosial. Kata Nurlinda, hal ini sudah jadi atensi polisi.
"Pak Kapolda sudah beri atensi (soal ancaman). Makanya beliau minta nanti penjemputan ketua di bandara tidak usah ramai," ujar Nurlinda, Minggu, 22 Mei 2022.
Baca Juga: Ketua Umum Demokrat AHY Dapat Ancaman, Polisi Akan Jaga Ketat Perjalanan ke Kota Makassar
Ia mengatakan pelantikan akan dijaga ketat aparat. Apalagi yang hadir adalah Ketua Umum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono.
"Kedatangan pak ketua akan dijaga ketat aparat," ucapnya.
Seperti diketahui, 16 DPC di Sulawesi Selatan menolak Ni'matullah jadi ketua DPD. Mereka bahkan melayangkan gugatan ke Mahkamah Partai Demokrat (MPD).
Gugatan itu dilayangkan oleh Ketua Demokrat Wajo, Rahman Rahim, Ketua Sinjai Nasyit Umar, dan Ketua Bantaeng Karaeng Aca.
Mereka protes sebab AHY lebih memilih Ni'matullah Erbe dibanding Ilham Arief Sirajuddin alias IAS.
Baca Juga: Hengkang Dari Demokrat, Bayu Airlangga Menantu Pakde Karwo Berlabuh ke Golkar
Padahal dari hasil Musyawarah Daerah Partai Demokrat Sulsel lalu, IAS mengantongi suara lebih banyak dibanding Ni'matullah. IAS 16 suara, sementara Ni'matullah hanya mengantongi 9 suara.
Berita Terkait
-
Demokrat Sebut Prabowo Pemimpin yang Dibutuhkan Saat Ini: Berani Akui Kekurangan
-
Tunjuk Irwan Fecho Jadi Bendum Demokrat, AHY: Tugas Berat Gantikan Almarhum Renville Antonio
-
AHY Umumkan Eks Sekjen PBB Afriansyah Noor Jadi Wasekjen Demokrat: Darah Baru untuk Partai
-
Resmi! AHY Umumkan Struktur Baru Pengurus DPP Partai Demokrat 2025-2030, Ini Nama-namanya
-
Setuju RUU TNI Disahkan, tapi Fraksi Demokrat Ungkit Nama SBY soal Reformasi ABRI, Kenapa?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!
-
Awas! Merek Produk UMKM Bisa Dicuri, Begini Cara Amankan dengan Biaya Murah
-
Euromoney Private Banking Awards 2025 Bukti Keandalan Wealth Management BRI