SuaraSulsel.id - Kebanggan dirasakan oleh Pedayung asal Sulawesi Selatan (Sulsel) Anwar Tarra setelah bisa mempersembahkan medali emas bagi kontingen Indonesia pada SEA Games 2021 di Vietnam.
Meski persaingan cukup ketat, Anwar Tarra yang kini berusia 35 tahun meraih medali emas dari nomor kano empat putra 500 meter bersama Yuda Firmansyah (Jawa Barat), Sofyan (Sulawesi Tenggara ) dan Dedi Saputra (Jambi).
"Alhamdulillah, hari ini bisa mengeluarkan kemampuan terbaik bersama tim dan meraih medali emas," kata Anwar Tarra Jumat (21/5/2022).
Keberhasilan Anwar Tarra dan kawan-kawan meraih emas setelah mampu mengungguli dua pesaing terdekatnya masing-masing dari tim Thailand dan Myanmar.
"Saya sebenarnya punya target pribadi meraih dua medali emas di SEA Games kali ini. Namun saya kira raihan saat ini sudah lebih dari cukup," kata Anwar yang telah dipercaya mendampingi tim Sulsel di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2020 Papua itu
Anwar Tarra sebelumnya juga telah tampil bersama Yuda Firmansyah di nomor kano dua 1.000 meter, namun hanya finis di peringkat kelima dari enam peserta.
Emas yang diraih Anwar Tarra di SEA Games Vietnam adalah yang ke-13 sejak ia dipercaya menjadi tulang punggung timnas pada kejuaraan dua tahunan itu sejak 2007.
"Hari Minggu sore kita pulang dan sesuai jadwal akan tiba Senin paginya. Saya belum langsung pulang ke Makassar karena masih akan mengikuti acara bersama Ketua Umum PB PODSI," pungkas salah pedayung senior Indonesia itu. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Gerald Vanenburg Incar Juara Piala AFF U-23 2025, Vietnam Kepanasan
-
Siapa Bakar 474 Hektare Lahan di Sulawesi Selatan ?
-
Philippe Troussier Mualaf, Korban Shin Tae-yong Cerita Saat Mendapat Hidayah
-
Media Vietnam Kritik Kuota 11 Pemain Asing di Liga Indonesia karena Hal ini
-
Bikin Malu! Kasus Justin Hubner Sudah Sampai Vietnam
Terpopuler
- 6 Rekomendasi Mobil Bekas Suzuki Dibawah Rp 100 Juta: Irit, Murah, Interior Berkelas
- 6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
- 5 Serum Viva untuk Flek Hitam Usia 40 Tahun Keatas, Hempaskan Penuaan Dini
- Klub Presiden Prabowo Subianto Garudayaksa FC Mau Rekrut Thom Haye?
- 10 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga untuk 8 Penumpang: Murah, Nyaman, Irit
Pilihan
-
Blak-blakan! Jokowi Ungkap Tujuan Perubahan Lambang PSI dari Mawar ke Gajah
-
Catut RANS Entertainment, Penipuan Bisnis Kecantikan di Pekanbaru Rugikan Rp6,8 Miliar
-
Baru Dilantik Kurang dari Dua Bulan, Bos Pajak Sudah Pecat 7 Pegawai
-
Sah! Pemerintah Mulai Pungut Pajak dari Pedagang E-commerce
-
Sri Mulyani Mulai Sasar Makanan Ringan Bernatrium, Siap-siap Kena Cukai!
Terkini
-
Penumpang Pesawat di Makassar Naik 31 Persen Saat Libur Sekolah
-
130 Ribu Warga Miskin Sulawesi Selatan Kehilangan BPJS Gratis?
-
Baru Simulasi, 4 Unit Bus Trans Sulsel Sudah Rusak
-
Mau Merasakan Serunya Olahraga Padel di Makasar? Ini Lokasinya
-
Jenazah Tukang Ojek Korban Pembunuhan di Puncak Jaya Dipulangkan ke Makassar